Wow! 5 Fakta Menarik Di Balik Pembuatan Tugu Monas Jakarta, Ternyata Sempat Berganti Nama Loh

Jumat 22 Okt 2021, 18:59 WIB
Monumen Nasional (Monas) | Foto: (@monumen.nasional/Instagram)

Monumen Nasional (Monas) | Foto: (@monumen.nasional/Instagram)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Siapa yang tak kenal dengan monumen nasional atau dikenal dengan monas? Ikon Jakarta yang diresmikan pada 12 Juli 1975.

Monas didirikan untuk mengenang perjuangan rakyat Indonesia dalam menyambut kemerdekaan.

Diketahui monas memiliki tinggi 132 meter (433 kaki). Pembangunan monumen ini dimulai pada tanggal 17 Agustus 1961 di bawah perintah presiden Soekarno.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut fakta menarik dibalik pembuatan tugu monas:

Dirancang oleh Presiden Soekarno

Hadirnya monas merupakan buah dari keinginan Presiden Soekarno. Monument ini dibuat setara dengan Menara Eiffel yang memiliki tinggi 132 meter di area dengan luas 80 hektar yang mulai dibangun pada Agustus 1959 dan arsiteknya sendiri adalah Soedarsono dan Frederich Silaban.

Makna di Balik Rancangan Monas

Rancangan dari tugu monas bedasarkan pada konsep Lingga dan Yoni. Tiang Monas yang menjulang tinggu merupakan lambing dari Lingga yang bermakna laki – laki dan kesuburan. Sementara pelataran cawan atau landasan pada bagian bawah adalah Yoni yang melambangkan perempuan yang memmiliki elemen feminim.

Adanya Sayembara Desain Monas

Di masa itu Bung Karno membuat sayembara untuk mencari desain terbaik untuk monas. Rancangan yang dipilih oleh panitia nasional adalah milik Frederich Silaban karena memiliki desain yang sesuai dengan kriteria yang diharapkan. Frederich Silaban menggandeng RM. Soedarsono sebagai partner kerja nya.

Sumber Emas Pada Puncak Monas

Pada puncak Monas terdapat emas dengan berat 50 kg. 28 kg emas yang ada pada obor Monas merupakan sumbangan dari Teuku Markam seorang pengusaha Aceh yang pernah menjadi salah satu orang terkaya di Indonesia.

Sempat Berganti Nama

Sebelum akhirnya resmi dikenal dengan Tugu Monumen Nasional, dahulu Monas sering mengalami perubahan nama. Perubahan nama dilakukan sebanyak lima kali mulai dari Lapangan Gambir, Lapangan Ikada, Lapangan Merdeka, Lapangan Monas dan Taman Monas yang berakhir saat ini menjadi Monumen Nasional (Monas).

Terdapat Museum di Dalamnya

Monas bukan hanyalah bangunan kosong tetapi didalamnya terdapat museum dan ruang kemerdekaan di dalamnya. Museum tersebut diberi nama Museum Sejarah yang terletak 3 meter dibawah permukaan halaman Tugu Monumen Nasional dengan luas 80x80 meter persegi. Itulah beberapa fakta menarik dibalik Tugu Monas yang indah. (Chindy Nathania)

 

Berita Terkait

Rapor Merah Buat Bang Jalil

Sabtu 23 Okt 2021, 06:30 WIB
undefined

News Update