Kabasarnas Kutuk Keras Begal Pembacok Mita Nurkhasanah, Polisi Diminta Segera Tangkap Pelaku

Jumat 22 Okt 2021, 23:38 WIB
Saat Jenazah Mita Nurkhasanah (22) sampai di rumah duka di Desa Jayawinangun, Kedokanbunder, Indramayu, Jawa Barat. (dok.basarnas).

Saat Jenazah Mita Nurkhasanah (22) sampai di rumah duka di Desa Jayawinangun, Kedokanbunder, Indramayu, Jawa Barat. (dok.basarnas).

Bersamaan dengan itu, para pelaku mengambil tas dan handphone korban.

Gadis lugu asal Indramayu itu roboh bersimbah darah.

Saksi histeris dan berusaha minta tolong.

Sesaat kemudian, tukang ojeg online yang dipesan datang.

Bersama tukang ojeg tersebut, saksi membawa korban ke RS Hermina Kemayoran. 

Sampai rumah sakit, nyawa korban pegawai honorer Basarnas tersebut tak tertolong.

Korban meninggal dunia pukul 02.47 WIB.

Kejadian kriminal sadis itu dilaporkan ke Polsek Kemayoran guna penyelidikan lebih lanjut. 

Untuk keperluan visum et repertum, jenazah korban selanjutnya dioutopsi di RS Cipto Mangunkusumo (RSCM), pukul 05.40 WIB. 

Selanjutnya, jenazah almarhumah Mitha Nurkhasanah langsung dibawa ke rumah duka di Desa Jayawinangun, Kecamatan Kedokanbunder, Kabupaten Indramayu. (yono)

Berita Terkait

News Update