JAKARTA, POSKOTA.CO.I.D - Kabar gembira bagi masyarakat Jakarta dan sekitarnya, Kebun Binatang Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Pasar Minggu, Jakarta Selatan, bakal kembali dibuka pada Sabtu (23/10/2021) besok.
Khusus Warga KTP DKI Jakarta dan Pesan Tiket H-1 secara online.
Kabar baiknya, anak-anak balita di bawah usia 12 tahun boleh masuk dengan syarat pendampingan orang tuanya yang sudah divaksin dan terdata aplikasi peduli Lindungi.
Hal tersebut diungkapkan Kepala Unit Pengelola TMR Endah Rumiyati kepada Poskota.
“Betul dibuka Sabtu minggu ini,” ucap Endah dikonfirmasi.
Endah memastikan semua fasilitas pendukung terkait penerapan protokol kesehatan di Taman Margasatwa Ragunan telah disiapkan.
"Terkait fasilitas protokol kesehatan kita sudah siapkan semua," ujarnya.
Taman Margasatwa Ragunan mengacu pada Keputusan Gubernur DKI Jakarta nomor 1245 tahun 2021 tentang PPKM Level 2.
Sebelumnya, Taman Margasatwa Ragunan ditutup sementara hingga batas waktu yang belum ditentukan sejak 22 Juni 2021 lalu.
“Besok rencananya dibuka, ketentuan-ketentuanya juga masih kami siapkan. Anak usia dibawah 12 tahun boleh masuk sesuai aturan antara lain kepgub 1245. Anak dibawah usia 12 tahun didampingi orang tua (yang sudah divaksin) dan masuk menggunalan aplikasi peduli lindungi,” paparnya.
Ia juga menambahkan pengunjung harus mendaftarkan via online ber KTP DKI Jakarta dan H-1 sebelum kedatangan.
“Pengunjung harus tetap daftar online dulu satu hari sebelumnya dan harus KTP DKI ketika di loket harus menggunakan aplikasi peduli lindungi,” imbuhnya.
Pihaknya menyebut jam operasional TMR dibuka Pk. 07:00-14:30 WIB.
Ia juga memastikan adanya pengerjaan pengerukan kali di kawasan Ragunan tidak menganggu wisatawan yang memasuki kebun binatang milik Pemprov DKI Jakarta.
“Tidak menganggu kok. Karena lokasinya jauh dari loket utama tidak menganggu operasional TMR,” tambahnya. (adji)