Pemkot Bekasi Genjot Vaksinasi, Ditargetkan Dosis Pertama Mencapai 92 Persen Bisa Rampung Akhir 2021

Selasa 19 Okt 2021, 20:32 WIB
Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi Saat ditemui awak media di RSD Stadion Patriot Chandra Baga Beberapa waktu lalu. (ihsan fahmi),

Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi Saat ditemui awak media di RSD Stadion Patriot Chandra Baga Beberapa waktu lalu. (ihsan fahmi),

BEKASI, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi terus menggenjot pencapaian vaksinasi bagi warga untuk mencapai kekebalan imunitas atau herd Immunity.

Untuk pencapaian vaksinasi tersebut ditargetkan dosis pertama hingga mencapai  92 persen akan rampung akhir Oktober 2021.

Wali Kota Bekasi, Rahmat Effendi mengatakan setidaknya 92 persen dari target vaksinasi telah menerima vaksinasi Covid-19 pada akhir bulan ini.

"Saya targetin sampai tanggal 31 Oktober ini 92 persen bagi dosis satu, yang penting dosis satu aja dulu," ujar Rahmat saat ditemui di kawasan stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (19/10/2021).

Pepen sapaan akrabnya, juga menjelaskan pada dosis pertama Covid-19 pencapaian vaksinasi telah mencapai 70 persen, hal tersebut berdasarkan pada, fasilitas kesehatan pada Komite Penangan Covid-19 Pemulihan Ekonomi Kota Bekasi.

Selain itu menurut catatan Nomor Induk Kependudukan (NIK), Rahmat Effendi menuturkan telah melebihi 70 persen.

"Sekarang sudah 70 persen ( dosis pertama) di faskesnya di KPC-PEN, kalau dari nik KTP Kota Bekasi, sudah lebih dari 70 persen," ungkapnya

Rahmat mengungkapkan bahwa 99,65 persen RT di wilayahnya nihil kasus Covid-19 atau berstatus zona hijau.

Data terbaru dari komite kebijakan penanganan Covid-19 dan Transformasi Pemulihan Ekonomi Kota Bekasi, pada Minggu (17/10/2021), sebanyak 7.110 7.135 RT yang sudah berstatus zona hijau.

"RT Zona merah dan zona oranye nihil," paparnya.

Sementara tersisa sebanyak 0,35 persen atau 25 RT telah masuk pada zona kuning di wilayah Kota Bekasi, sedangkan pada kasus aktif, Pepen beranggapan di wilayah nya Kiki hanya ada 29 pasien yang tersebar di 17 kelurahan.

Berita Terkait

News Update