“Hari ini alhamdulillah senang sekali. Apa yang telah dijanjikan bisa terwujud. Awalnya sempat galau dan pusing. Namun hari ini dapat kabar gembira dari TWC. Semoga TWC dan jajarannya selalu sukses
dan bisa lebih sejahtera ke depan,” terang salah satu purna tugas Syamsiar.
Sementara itu, istri Agus Hidayat menyampaikan terima kasih atas usaha TWC sebagai manajemen TMII baru yang telah menepati janji untuk memberikan pesangon almarhum suaminya.
"Rencana akan kami buat pegangan dan modal usaha membuka warung kecil di rumah, karena kami masih punya tanggungan anak yang sekolah," jelasnya.
Sementara itu, Direktur Eksekutif TMII, I Gusti Putu Ngurah Sedana mengingatkan kepada para pensiunan untuk menggunakan dana pesangon ini dengan bijak dan hati-hati.
“TWC telah memberikan yang terbaik bagi para purna tugas dan saya berharap agar dijaga dan dimanfaatkan dengan baik dan benar, sehingga bisa bermanfaat bagi bapak ibu ke depan,” ungkapnya.
Sebelumnya, Tujuh karyawan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) diketahui telah pensiun sejak akhir Juli 2021. Namun, hingga kini pesangon yang seyogyanya menjadi hak mereka belum kunjung diterima.
Husin (55), salah satu pensiunan pegawai TMII, mengatakan dirinya telah 35 tahun bekerja sebagai satpam lebih tepatnya sejak tahun 1986.
Dirinya pun mendapat Surat Keputusan (SK) Pensiun dari pihak pengelola TMII sudah dari tahun lalu.
"Dapat SK Pensiun sejak satu tahun lalu, jadi tahun sebelumnya itu sudah dikabarkan. Sejak akhir Juli 2021, sudah tidak aktif di Taman Mini," ungkapnya saat ditemui di TMII, Senin (23/8/2021).
Untuk saat ini, dia belum menerima gaji pensiun dari pihak manajemen TMII. Masih belum jelas juga alasan mengapa uang pensiunan belum diberikan.
"Belum (dapat), masih menunggu kejelasan dari pengelola. Kita nunggu aja perkembangannya karena kemarin itu sebulan setelah pensiun baru diterima," ucapnya.
Hal yang sama juga dirasakan Endi Jumadi. Dia mengaku juga belum menerima dana pensiun dari pengelola TMII.
Padahal saat ini ia sangat membutuh uang tersebut demi menyambung hidup keluarganya.