Ustaz Jamil Korban Begal di Mustikajaya: Penanganan Sudah Berjalan Sepekan, Tapi Belum Ada Pelaku Baru Diamankan

Selasa 12 Okt 2021, 18:28 WIB
Beberapa luka sabetan senjata tajam di belakang tubuh ustaz jamil, saat ditemui di kediamannya di komplek SMK N 1 Cikarang Barat beberapa waktu lalu. (Foto/IF)

Beberapa luka sabetan senjata tajam di belakang tubuh ustaz jamil, saat ditemui di kediamannya di komplek SMK N 1 Cikarang Barat beberapa waktu lalu. (Foto/IF)

Sebelumnya pada Sabtu dan Minggu, atau rentan 02 - 03 Oktober 2021 lalu, dirinya telah dipanggil oleh pihak reserse mobile Polda Metro Jaya, dikarenakan telah menahan beberapa pelaku pembegalan, namun sesampainya RM Jamil di Polda Metro Jaya, Para pelaku tersebut bukanlah pelaku pembegalan dirinya.

"Iya Sabtu lalu (02/10/2021) juga saya datang ke Polda, diundang sama Resmob, ada lima orang pelaku, tapi pelaku nya ko anak anak usia 17 tahunan lah, tapi para pelaku tersebut saya tanya, gak ada yang bawa samurai, dan mereka gak ada yang ngaku," ucap Jamil saat dihubungi oleh Poskota.co.id, Selasa (05/10/2021) sore.

Sementara pada Minggu (05/10/2021) dirinya mendapatkan informasi bahwa ada Pelaku begal tertangkap dan membawa motor Yamaha NMax, namun lagi lagi para pelaku yang dihadirkan bukan yang beraksi di Kampung Babakan, Mustikasari, Mustikajaya melainkan beraksi di Cileungsi.

"Pelaku ada empat orang, tapi beraksinya di wilayah Cileungsi Bogor, dari keterangan polisi bahwa motor yang dirampas pelaku memang Nmax, tapi itu bukan motor saya, karena mottor saya ad cirinya, pelaku buang dihadirkan berjumlah empat orang, sementara pelaku yang begal saya ada enam orang" sambung Jamil.

Hingga kini poskota.co.id masih berusaha menghubungi Kombespol Ahmad Ramadahan (Kabag Penerangan Umum (Penum) Humas Mabes Polri) namun yang bersangkutan belum memberikan respon. (*)

Berita Terkait
News Update