JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tim Jawa Barat (Jabar) masih bertengger di posisi teratas di klasemen sementara Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.
Dilansir dari situs resmi PON Papua, Senin (11/10/2021) pukul 22:00 WIB, tim Jabar telah mengoleksi 93 medali emas, 73 perak, dan 78 perunggu.
Peringkat kedua ditempati oleh tim Jawa Timur (Jatim) yang sudah menorehkan 83 medali emas, 67 perak, dan 60 perunggu.
Adapun tim DKI Jakarta kini menempati posisi ketiga di papan klasemen dengan raihan 78 medali emas, 66 perak, dan 79 perunggu.
Sementara tuan rumah Papua berada di peringkat keempat dengan koleksi 68 medali emas, 36 perak, dan 66 perunggu. (cr04)