Kebakaran yang diakibatkan korsleting listrik tersebut, mengakibatkan ratusan keluarga kehilangan tempat tinggal.
Sebelumnya, Lurah Kebon Bawang, Willy Hardiana mengatakan kebakaran yang terjadi diperkirakan menghanguskan sekitar 50 rumah.
"Data masih proses pencatatan. Diperkirakan di sana ada 250 keluarga," kata Willy, kemarin.
Untuk sementara, dijelaskannya korban yang kehilangan tempat tinggal diungsikan di Sekolah Menengah Pertama (SMP) Nurul Iman dan Yayasan Kartika Jaya. (yono)