Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy saat membacakan sambutan rapat paripurna HUT Kabupaten Serang ke 495 tahun di gedung DPRD Kabupaten Serang. (foto: ist)

Regional

Cagar Alam Rawa Danau jadi Prioritas Nasional, Ini Harapan Bupati Serang

Jumat 08 Okt 2021, 18:50 WIB

SERANG, POSKOTA.CO.ID - Cagar alam Rawa Danau yang berlokasi di Kampung Panenjoan, Desa Luwuk, Kecamatan Gunung Sari, Kabupaten Serang, Banten, masuk dalam prioritas untuk pemulihan fungsi dan memelihara ekosistem. Program nasional tersebut tertuang dalam peraturan presiden (Perpres). 

Hal itu diungkapkan oleh Wakil Gubernur Banten, Andika Hazrumy saat membacakan sambutan rapat paripurna HUT Kabupaten Serang ke 495 tahun di gedung DPRD Kabupaten Serang, Jumat (8/10/2021).

Andika mengungkapkan, peringatakan hari jadi Kabupaten Serang ini menjadi momentum untuk bersinergi dalam menyelaraskan kebijakan program kerja dan kegiatan pembangunan, antara pemerintah provinsi (Pemprov) Banten dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serang dan pusat. 

Andika mengungkapkan, dalam ketentuan Peraturan Presiden nomor 60 tahun 2021 tentang penyelamatan danau prioritas, salah satu danau di wilayah Kabupaten Serang yaitu Rawa Danau masuk danau prioritas untuk memelihara fungsi dan memelihara ekosistem dengan memperhatikan kondisi secara berkelanjutan. 

"Mari kita kerja bersama, bahu membahu, saling bergotong royong bangkit bersama mewujudkan pembangunan Kabupaten Serang yang maju, mandiri dan berdaya saing," tuturnya. 

Sementara itu, Bupati Serang Ratu Tatu Chasanah mengatakan Rawa Danau ini menjadi prioritas nasional, karena memang di sana juga dijadikan sumber air baku.

"Tentunya dengan dibangunnya Rawa Danau, saya sangat berharap banyak ada dampak ekonomi untuk masyarakat di sana, pemberdayaan masyarakat di sekitar sana," tuturnya. 

Selain menjadi sumber air baku, kata Tatu, saat ini Rawa Danau juga dimanfaatkan untuk pariwisata alam. Menurutnya, setelah ditata diharapkan juga bisa lebih indah dan bisa menarik wisatawan. 

"Bisa menjadi destinasi wisata alam pilihan selain Anyer-Cinangka," imbuhnya. (kontributor banten/rahmat haryono)

Tags:
Cagar Alam Rawa Danau jadi Prioritas NasionalIni Harapan Bupati Serangbupati serangRatu Tatu ChasanahPrioritas NasionalCagar Alam Rawa Danau

Administrator

Reporter

Administrator

Editor