DEPOK, POSKOTA.CO.ID – Disinyalir karena kurang konsentrasi, sebuah mobil ekspedisi alami kecelakaan tunggal yang membuat supirnya meninggal dunia.
Kejadian yang dialami driver berinisial ID ini berlokasi di jalan Juanda, Sukmajaya, Kota Depok pada Selasa (5/10/12) sekitarpukul 22.15 WIB.
Mobil ekspedisi pengantar barang tersebut menabrak pohon di trotoar jalan Juanda dari arah Jalan Raya Bogor menuju jalan Margonda.
Mobil mengalami rusak parah sehingga korban (ID) terjebak didalam mobil tersebut.
Kurangnya konsentrasi diduga sopir mengantuk, mobil ekspedisi yang melintas didepan Pesona Square kehilangan kendali dan mengakibatkan sopir menabrak sebuah pohon besar.
“Kejadiannya itu jam setengah 11an bang, mobil ada di samping saya mau ke arah Margonda dan kondisi jalan juga sepi, tiba – tiba mobil ini nge-gas kenceng banget langsung naik ketrotoar dan menabrak pohon sampai badan mobilnya ada di posisi jalur arah sebaliknya” imbuh Nia di kolom komentar Depok24jam.
“Mobil kehilangan kendali dan langsung menabrak pohon mas” ujar Doni, warga setempat
Akibat kecelakaan tersebut, arus lalu lintas di jalan Juanda mengalami kemacetan yang sangat parah.
Evakuasi yang dilakukan oleh Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok beserta aparat Polres Metro Kota Depok dan juga masyarakat yang melintas mengalami kesulitan akibat kecelakaan yang sangat parah membuat mobil rusak parah sehingga sulit untuk mengevakuasi korban.
Korban baru berhasil di evakuasi setelah Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok memotong badan mobil menggunakan gergaji mesin.
Setelah di evakuasi, mobil korban diderek oleh Satlantas Polres Metro Depok.
“Yang paketnya kepending nanti telat dan kepending lama sabar ya ini drivernya kena musibah kecelakaan” ujar Akham.
Warga sekitar yang ada dilokasi kejadian mengatakan bahwa hantaman yang ditimbulkan dari kecelakaan tersebut menimbulkan suara yang sangat kencang dan mengundang warga untuk melihatnya.
“Itu suara kenceng banget, saya yang mendengarnya langsung keluar untuk melihat dan ternyata terjadi kecelakaan” kata Iwan ketika diwawancara wartawan.
Minimnya penerangan di jalan Juanda diduga menjadi salah satu faktor terjadinya kecelakaan.
“Juanda sering deh kaya gini, minim banget penerangannya apalagi yang arah ke jalan Raya Bogor, hati - hati yang malem lewat sana” tutur Chacha di postingan Depok24jam.
Video Mayat Laki-laki Dalam Kamar Kos, Polisi Temukan Cutter dan Gunting di Kamar Korban. (youtube/poskota tv)
Menurut keterangan dari Kasat Lantas Depok, AKBP M Indra, korban di evakuasi ke RS Hermina, korban mengalami luka di bagian kepala, patah tulang dan robek dibagian kaki.
Korban telah meninggal dunia dan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pulo Bojong Pondok Terong, Cipayung, pada Rabu (6/10/2021), pukul 10.00 WIB.
Pantauan lokasi terkini juga masih terdapat beberapa serpihan kaca dan juga pohon yang mengelupas akibat kejadian kecelakaan tersebut. (bagas panji)