Kaget Pemeran Wiji Thukul Gunawan Maryanto Meninggal Dunia, Lukman Sardi: Baru Tadi Sore Buka Foto-fotonya

Kamis 07 Okt 2021, 10:47 WIB
Gunawan Maryanto (Instagram/@lukmansrd)

Gunawan Maryanto (Instagram/@lukmansrd)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID  - Kabar duka datang dari kancah hiburan Indonesia. Aktor pemeran Wiji Thukul dalam film Istirahatlah Kata-kata, Gunawan Maryanto dikabarkan meninggal dunia pada usia 45 tahun pada Rabu, 6 Oktober 2021.

Kabar duka ini pun dengan cepat sampai kepada rekan sesama aktor dan seniman Indonesia. Salah satunya Aktor kawakan Lukman Sardi

Lukman Sardi mengaku terkejut saat pertama kali mendapat informasi rekan seprofesinya itu telah tutup usia. Pertama kali mendapat informasi, pemain film Gie itu segera mengkonfirmasi kabar tersebut. 

"Shock banget, ngecek sana sini apakah berita ini benar dan ternyata dikonfirmasi benar," ujar Lukman Sardi dalam unggahan Instagramnya, dikutip Kamis (7/10/2021). 

Pasalnya, dia mengungkapkan baru saja bernostalgia mengingat momen ketika menghadiri salah satu festival film. Dimana keduanya sama-sama menghadiri acara tersebut. 

Dia bahkan mengabadikan potret Gunawan Maryanto dengan kamera pribadinya. Foto tersebut yang juga diunggah oleh Lukman Sardi untuk mengucapkan belasungkawa di Instagram. 

"Baru tadi sore membuka foto-foto waktu di Locarno Film Festival dan muncul salah satunya foto ini, foto yang memang gue capture sendiri," ungkapnya. 

Lukman Sardi masih tak percaya bahwa orang yang masih berbincang dengannya tahun lalu, kini sudah kembali ke pangkuan Tuhan. 

"Tahun lalu menjadi hal yang sangat luar biasa di saat Mas Gun menjadi Aktor terbaik di FFI 2020.. dan saat ini Mas Gun kembali ke pangkuanNya," kenangnya. 

Lebih lanjut, Lukman Sardi mengirim doa kepada Gunawan Maryanto agar tenang di sisi Tuhan. Dia juga berterimakasih atas karya-karya luar biasa yang tercipta dari tangan dingin pria yang akrab disapa mas Cindhil itu. 

"Selamat jalan Mas Gun,terima kasih atas karya2mu .. dan itu semua akan selalu menjadi kenangan berharga.. dan aku akan memainkan karyamu dengan sebaik mungkin ...Rest In Peace Mas @gunawanmaryanto 🙏😭🙏," ucap Lukman Sardi. 

News Update