JAKARTA. POSKOTA.CO.ID - Selain rumor bahwa Tobey Maguire dan Andrew Garfield akan terlibat dalam film Spiderman: No Way Home sebagai Spiderman dari universe lain, ternyata beredar rumor bahwa film ini akan kedatangan Daredevil sebagai salah satu “tamu”-nya.
Akibat dari hal ini, dikabarkan Marvel bakalan “hidupkan” lagi kisah Daredevil dalam Marvel Cinematic Universe.
Sebelumnya, serial ini terakhir kali tayang 3 tahun yang lalu dalam platform Netflix dan tidak dilanjutkan lagi setelah musim ketiganya.
Serial Daredevil pertama kali dirilis pada tahun 10 April 2015.
Tokoh Daredevil atau superhero yang memiliki nama asli Matt Murdock ini diperankan oleh aktor Charlie Cox.
Selain rumor kemunculan Daredevil dalam No Way Home, ternyata salah satu tokoh musuh dari serial Daredevil dalam serial Marvel lainnya.
Kingpin atau Wilson Fisk yang diperankan oleh Vincent D’Onofrio juga dikabarkan akan menampakkan dirinya dalam serial Disney+ Hawkeye.
Kemunculan para tokoh dari “dunia” Daredevil ini pun menumbuhkan rasa penasaran para penggemar mengenai kebenaran serial drama laga ini yang akan kembali dihidupkan oleh Marvel Studio.
Para penggemar pun masih menantikan kepastian dari informasi ini.
Namun, dikatakan jika serial Daredevil akan mengalami soft reboot maka Marvel akan menggandeng aktor dan aktris yang sama seperti yang berperan dalam serial terdahulunya.
Selain tokoh Daredevil yang diperankan Charlie Cox dan Wilson Fisk yang diperankan oleh Vincent D’Onofrio terdapat beberapa peran penting lainnya seperti Elden Henson sebagai Foggy Nelson, Deborah Ann Woll sebagai Karen Page, dan Rosario Dawson sebagai Claire Temple.