Polisi Kembali Tangkap Perampok yang Bunuh Pemilik Toko Emas di Bandung, Ini Kronologisnya

Selasa 28 Sep 2021, 22:39 WIB
Perampokan terjadi di Toko Emas Gaya Baru di Kawasan Pasar Kosambi Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (20/9/2021). Pemilik Toko Emas tersebut, tewas dihajar perampok. (ule)

Perampokan terjadi di Toko Emas Gaya Baru di Kawasan Pasar Kosambi Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Senin (20/9/2021). Pemilik Toko Emas tersebut, tewas dihajar perampok. (ule)

BANDUNG, POSKOTAJABAR.CO.ID - Satu dari tiga pembunuh dan perampok Toko Emas Gaya Baru di Jalan Ahmad Yani Kota Bandung ditangkap.

Dengan demikian, sudah dua pelaku yang diamankan, tinggal satu orang lagi.

Kasat Reskrim Porlestabes Bandung, AKBP Rudi Trihandoyo di Mapolrestabes Bandung mengatakan yang ditangkap A.

"A diamankan di kediamannya," ujarnya, Senin 27 September 2021.

Dijelaskan Rudi, A ditangkap tim gabungan Unit Reskrim Polsek Sumur Bandung dan Satreskrim Polrestabes Bandung di kediaman saudaranya di kawasan Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah.

"A ditangkap pada hari Minggu (26 September 2021). Engga ada perlawanan," jelasnya.

Dengan ditangkapnya, A berarti tinggal satu lagi dari tiga rampok dan pembunuh yang belum ditangkap.

"Dari ketiga itu, dua sudah kita ambil, tinggal satu lagi, dan dari ketiga itu masing-masing punya peran sendiri-sendiri," jelasnya.

Korban tewas dalam kasus perampokan berujung pembunuhan tersebut adalah pemilik toko emas berinisial T (60). 

Perampokan terjadi pada Senin 20 September dinihari.

Saat perampokan berujung pembunuhan tersebut, warga dibantu keamanan ruko berhasil menangkap S, satu dari tiga pelaku.

Berita Terkait
News Update