Pemilik nomor yang tinggal di salah satu daerah di Korea Selatan itu pun mengaku bahwa ia tidak bisa menjalani hari-harinya dengan tenang.
Hal ini dikarenakan banyaknya pesan dan panggilan masuk dari orang-orang yang tidak dikenal.
Pemilik nomor ini merasa terganggu dan dirugikan akibat ulah orang-orang iseng yang menghubunginya setelah nomornya ditampilkan dalam serial tersebut.
Dikatakan melalui media SBS News bahwa pihak produksi telah menghubungi sang pemilik nomor.
Pihak produksi Squid Game meminta pemilik mengganti nomor tersebut dan menawarkan uang kompensasi sebesar 1 juta won atau setara dengan Rp12 juta.
Video Maling Spion di Mampang Prapatan Terekam CCTV. (youtube/poskota tv)
Namun, nampaknya pemilik enggan mengubah nomornya dikarenakan nomor tersebut telah digunakan selama puluhan tahun.
Di tengah pihak produksi yang sedang kelimpungan menangani kasus ini, seorang politikus asal Korea Selatan Huh Kyung Young mengatakan bahwa ia akan membeli nomor telepon tersebut dengan harga 100 juta won atau setara dengan Rp1,2 miliar.
Hal ini dikatakan oleh Huh Kyung Young melalui akun Twitternya pada Minggu (26/9/2021). Saat ini, Huh Kyung Young diketahui sedang mempersiapkan diri untuk menjadi kandidat calon Presiden Korea Selatan pada 2022 mendatang. (nelsya namira putri)