Kontingen PON DKI Dapat Dukungan dari Galeri24

Kamis 23 Sep 2021, 21:34 WIB
Kepala Bidang Kemitraan KONI DKI, Hengky Silatang (kanan), Ketua Umum KONI DKI Djamhuron P Wibowo (tengah) dan Kepala Divisi Operasional PT Pegadaian Galeri 24 Dadan Kadarsah usai penandatanganan kerja sama. (foto: bu)

Kepala Bidang Kemitraan KONI DKI, Hengky Silatang (kanan), Ketua Umum KONI DKI Djamhuron P Wibowo (tengah) dan Kepala Divisi Operasional PT Pegadaian Galeri 24 Dadan Kadarsah usai penandatanganan kerja sama. (foto: bu)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Galeri 24 sebagai anak perusahaan dari Pegadaian mendukung kontingen PON DKI Jakarta untuk meraih gelar juara umum PON 2021. Dukungan tersebut diberikan dalam bentuk tabungan emas, jaket ofisial dan figura.

Penandatangan memorandum of understanding (MoU) dilakukan oleh Ketua Bidang Kemitraan KONI Provinsi DKI Jakarta, Hengky Silatang dan Kepala Divisi Operasional PT Pegadaian Galeri 24, Dadan Kadarsah dengan disaksikan Ketua Umum KONI DKI Jakarta, Djamhuron P Wibowo dan Wakil Ketua Umum, Masud Saleh.

Dadan mengatakan, memilih kontingen PON DKI untuk bekerja sama adalah sebagai bentuk kecintaan mereka terhadap olahraga. Mereka ingin atlet-atlet DKI Jakarta dapat berprestasi di PON dan juga dunia internasional.

“Kami mendukung kontingen DKI Jakarta meraih juara umum PON,” kata Dadan kepada wartawan usai penandatangan kerja sama yang berlangsung di Aula Gedung KONI DKI, Jl Tanah Abang 1 Jakarta Pusat, Kamis (23/9/2021).

Sebelumnya, Ketua Umum KONI DKI Jakarta Djamhuron P Wibowo mengatakan, DKI harus yakin bisa meraih juara umum di PON XX Papua yang akan dihelat 2-15 Oktober 2021.

Persiapan Maksimal

"Persiapan kita sudah maksimal, Pelatda juga sudah berjalan dengan baik. Ini dibuktikan dengan dukungan yang diberikan banyak pihak terhadap kita, termasuk Dinas Pemuda dan Olahraga yang sudah memberikan fasilitas latihan untuk tim Pelatda PON DKI Jakarta di Pusat Pelatihan Olahraga Pelajar (PPOP) Ragunan, Jakarta Selatan,” ujar Djamhuron.

Menjawab wartawan soal pesaing terberat di PON dalam perburuan gelar juara umum, Djamhuron menjawab Jawa Timur dan Jawa Barat selain ambisi tuan rumah Papua untuk menjadi nomor satu di Bumi Cendrawasih.

“Persaingan masih dari Jawa Timur dan Jawa Barat. Namun peserta lainnya juga harus diwaspadai. Termasuk tuan rumah Papua, persaingan olahraga kini sudah merata,” ujarnya.

Dijelaskan, kontingen DKI Jakarta sudah tiga gelombang yang berangkat, cabang olahraga yang sudah berangkat kesana antara lain, Dayung, Sepatu Roda, Gantole, Paralayang, Softball, sepak takraw dan Polo air.

Mengenai cabang unggulan, Djamhuron mengatakan semua cabang olahraga diunggulkan untuk meraih medali emas. Namun sejumlah cabor yang biasanya mendominasi di antaranya terbang layang, wushu, sepatu roda, karate, dan selam. (bu)

Berita Terkait

News Update