Tak hanya para pengusaha yang menawar harga udara itu saja, tetapi banyak juga masyarakat yang komentar nyeleneh.
Seperti komentar dari @laagstn yang berkomentar jika kejual ratusan juta ia akan memutuskan pacarnya.
“Kalo terjual ratusan juta gua putus sama pacar gua bang," Tulis Lia Agustina pada kolom komentar Instagram, Minggu (19/9/2021).
Uang sebesar Rp 210 juta tersebut tak serta merta masuk ke kantongnya Arief Muhammad.

Arief Muhammad umumkan pemenang lelang kantong isi udara Las Vegas, Amerika Serikat. (Foto/Instagram/@ariefmuhammad)
Justru uang tersebut ia akan gunakan untuk membantu guru honorer yang membutuhkan.
“Bagian dari uang tersebut akan digunakan untuk membantu guru-guru honor yang tidak digaji dengan layak oleh pemerintah.
"Sebagai anak guru, rasanya gue perlu memberi perhatian lebih kepada guru-guru yang masih belum diapresiasi secara layak,” tulis Arief Muhammad pada caption video yang ia unggah di Instagramnya, Selasa (21/9/2021).
Untuk mekanisme bantuannya Arief Muhammad akan update melalui akun instagram ikoy-ikoyan yang sempat viral beberapa hari silam @ikoy2an.