Lokasi penemuan jasad bayi terbungkus plastik di tempat sampah Jalan Jalan Rajawali, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur, Selasa (21/9/2021) sekira pukul 09.00 WIB. (Cr02)

Kriminal

Geger! Jasad Bayi Baru Dilahirkan dengan Ari-ari Menempel Ditemukan di Tempat Sampah

Selasa 21 Sep 2021, 13:37 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jasad bayi baru lahir ditemukan terbungkus plastik di tempat sampah jalan Rajawali, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.

Berdasarkan kesaksian Satpam setempat, Iwan mengaku mendapat laporan adanya temuan mayat bayi dari komandan regu (Danru) Satpam Kompleknya. 

"Terus sama Danru dilaporkan ke Babinsa, akhirnya Babinsa dan Polisi datang," terangnya di lokasi, Selasa (21/09/2021). 

Iwan menerangkan, bayi tersebut ditemukan oleh warga yang setiap pagi kerap memberi makan kucing di sekitar lokasi. Warga tersebut curiga dengan bungkusan plastik yang tersusun dengan amat rapi. 

Sayangnya, Iwan tak mengetahui pasti jenis kelamin jasad dari bayi itu sebab tak sempat melihat. 

"Awalnya plastik merah, dibuka lagi, plastik hitam pas dibuka lagi jasad bayi, itu ditemukan tadi sekitar jam 09.00 WIB," tuturnya. 

Meski ada kamera CCTV yang menyorot ke arah tempat sampah yang menjadi lokasi jasad bayi itu ditemukan, namun Iwan mengaku tidak tahu apakah CCTV tersebut berfungsi atau tidak.

"Masih ada ari-arinya, kalau bau sih belum kecium ya, kayaknya bayi baru semalam," ucapnya.(Cr02

Tags:
Jasad bayi baru dilahirkan ditemukanWarga digegerkan temuan jasad bayiJasad bayi dengan ari-ari menempel dibuang di tong sampahPenemuan jasad bayi di Duren Sawit

Administrator

Reporter

Administrator

Editor