Runner Up MotoGP San Marino, Quartararo: Itu Adalah Balapan Terbaik Saya Musim 2021

Senin 20 Sep 2021, 14:37 WIB
Meskipun berada di posisi ke dua, namun MotoGP San Marino menjadi salah satu seri yang terbaik bagi Fabio Quartararo. (Foto/twitter@fabioq20)

Meskipun berada di posisi ke dua, namun MotoGP San Marino menjadi salah satu seri yang terbaik bagi Fabio Quartararo. (Foto/twitter@fabioq20)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pembalap tim Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo finish sebagai runner up pada balapan di MotoGP San Marino, Minggu (19/9/2021).

Quartararo yang mengawali balapan di urutan ketiga harus berjuang keras untuk menggapai podium.

Dirinya bertarung ketat dengan Jack Miller (Ducati Lenovo) dan Jorge Martin (Pramac Ducati).

Quartararo pada akhirnya mampu mengungguli dua pembalap tersebut dan berhasil mengakhiri balapan di posisi kedua.

Namun pembalap asal Prancis tersebut gagal mendahului pesaing terdekatnya, Francesco Bagnaia yang menjadi pemenang di MotoGP San Marino.

Meski begitu Quartararo tetap mengapresiasi hasil yang didapatnya.

Bahkan dia mengatakan jika ini merupakan balapan terbaiknya di musim ini.

“Saya pikir itu adalah balapan terbaik saya musim ini. Tentu saja, sebuah kemenangan selalu terasa lebih manis, tapi saya tidak pernah begitu senang dengan posisi kedua. Bukan karena situasi kujuaraan dunia, tetapi karena saya telah tampil dengan maksimal," katanya dikutip dari Speedweek.

"Bahkan di tahap awal pertarungan melawan Jack dan Martin. Saya melawan mereka seperti kami berada di babak terakhir. Saya menyalip Jack pada titik di mana saya tidak pernah berpikir bisa mendahului seseorang di sana,"

"Pada akhirnya saya agak terlalu jauh dari Pecco karena dia jauh lebih cepat dari saya dan Jack di tikungan 4 dan 5." ujar Quartararo.

Akan tetapi, hasil yang diraih Pecco di GP San Marino ini menjadi sebuah ancaman berbahaya bagi Quartararo di papan klasemen sementara MotoGP.

 

Video Ditinggal Penghuni, Sebuah Rumah di Koja Jakut Hangus Terbakar. (youtube/poskota tv)

Berita Terkait

News Update