JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Pemetik ponsel di kawasan Tambora, Jakarta Barat yang kakinya keseleo usai menjatuhkan diri dari rumah korban karena kepergok mencuri diduga lebih dari satu kali melakukan aksi pencurian.
"Diduga lebih dari satu kali. Kita masih melakukan pengembangan kepada pelaku sambil menunggu laporan dari korban lainnya," kata Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi saat dikonfirmasi, Jumat (17/9/2021).
Dikatakan Faruk, saat ini pelaku berada di tahanan Polsek Kembangan dan masih dilakukan pengembangan lebih jauh oleh penyidik.
Berdasarkan keterangan pelaku, uang hasil pencurian tersebut rencananya akan digunakan oleh pelaku untuk kebutuhan hidup sehari-hari.
"Pengakuan pelaku rencana uang itu untuk kebutuhkan hidup sehari-hari," jelasnya.
Sebelumnya, Pemetik ponsel di kawasan Tambora, Jakarta Barat berinisal ES (30) bernasib apes. Berhasil membawa kabur ponsel curian, malah berujung kaki keseleo akibat berusaha kabur dengan melompat dari balkon rumah korban.
Saat itu ES masih berusaha lari dari pengejaran korban sambil meneriaki maling. ES pun kepergok oleh salah satu keluarga korban sedang berusaha kabur dari kejaran.
Aksi pencurian ponsel tersebut terjadi pada Selasa (14/9/2021) sekitar pukul 03.45 WIB, tepatnya di Jalan Jembatan Besi Gang Rana RT005 RW007, Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat.
Saat itu, pelaku nekat masuk ke dalam rumah korban dengan cara memanjat rumah korban melalui balkon, kemudian masuk lewat jendela rumah korban.
"Pelaku mengambil barang korban berupa satu unit ponsel merk Samsung tipe A51 warna hitam, satu unit tab merk Samsung tipe S6 Lite warna biru, dan satu unit Tab merk Samsung tipe A Lite warna hitam senilai Rp12 juta," kata Kapolsek Tambora Kompol M Faruk Rozi.
Atas kejadian tersebut, korban kemudian membuat laporan ke Polsek Tambora. Petugas kemudian menerima laporan tersebut dan bergegas ke lokasi kejadian untuk mencari bukti dan saksi.