Triumph Speed Triple 1200 RR 2022 Resmi Meluncur, Semakin Sporty, Tenaganya 177,5 dk

Rabu 15 Sep 2021, 11:31 WIB
Triumph Speed Triple 1200 RR resmi meluncur, Ini Versi sporty dari Triple 1200. (foto: ist)

Triumph Speed Triple 1200 RR resmi meluncur, Ini Versi sporty dari Triple 1200. (foto: ist)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Setelah menebar teaser beberapa waktu lalu yang cukup menggoda, akhirnya Triumph Motorcycles secara global meluncurkan sepeda motor seperempat fairing, yaitu Speed Triple 1200 RR yang baru. 

Motor ini menarik perhatian, khususnya di pasar Eropa, karena pada dasarnya Triumph Speed Triple 1200 RR merupakan versi sporty dari model generasi naked bike Speed Triple 1200.

Perubahan terbesar pada Speed Triple 1200 RR tentu yang paling mencolok adalah bagian fairing setengah layaknya motor cafe racer di era 80-an.

Makin menegaskan gaya retronya, motor ini menggunakan lampu depan bulat yang disesuaikan dengan faring setengah tersebut.

Motor ini tentu hadir lebih sporty, dengan setang single-piece tentu cocok dipakaikan model setang jepit. Riding position juga dibuat lebih sporty lewat pijakan kaki (footstep) yang sedikit mundur seperti motor balap.

Speed Triple 1200 RR juga dilengkapi dengan suspensi depan dan belakang dari Ohlins Smart EC 2.0 yang dapat diatur secara elektronik. Untuk ban, motor ini menggunakan ban dari Pirelli Diablo Supercorsa V3 atau Supercorsa SC2 V3 sebagai pilihan.

Sedangkan untuk bagian mesin, Speed Triple 1200 RR menggunakan mesin 1.160cc, tiga silinder yang sama dengan versi naked bike. 

Mesin ini bisa menghasilkan tenaga maksimal sekitar 177,5 dk dan torsi maksimal 125Nm. 

Gak ketinggalan, perangkat elektronik juga sudah menempel pada Speed Triple 1200 RR. Seperti fitur ABS, kontrol traksi, lima mode berkendara, quick shifter dua arah, dan kontrol wheelie. 

Semua ini dipantau dan diubah pada panel instrumen speedometer  digital TFT berwarna berukuran 5 inci.

Informasinya Triumph Speed Triple 1200 RR terbaru ini akan mulai dijual pada awal 2022 secara global. 

Video: Korban Tewas Tragedi Kebakaran Lapas Dikembalikan, Tangis Keluarga Tak Terbendung. (youtube/poskota tv)

Berita Terkait

News Update