PANDEGLANG, POSKOTA.CO.ID - Sebelumnya heboh sekawanan orang di Pandeglang asyik mabuk minum minuman keras oplosan.
Bahkan, di antaranya telah meninggal dunia akibat miras oplosan.
Terbaru, Pandeglang kembali dihebohkan dengan rekaman video yang menunjukan seorang pria yang tengah asik menenggak miras.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, video itu sendiri direkam di sekitar kantor Kecamatan Cigeulis, Kabupaten Pandeglang, Banten, pada Jum'at (10/9/2021) sekira pukul 22.30 WIB.
Usut punya usut, seorang pria itu sendiri diduga merupakan seorang oknum Camat yang diketahui berinisial SM.
Aksi SM yang dalam kondisi mabuk berat itu membuat resah warga yang sontak melakukan penggerebekan terhadapnya.
Hal itu sendiri dikonfirmasi oleh Kapolsek Cigeulis, Iptu Paulus Bayu.
"Saya mendapat informasi dari warga kalau betul telah ada penggerebekan.
"Dari video yang beredar, itu memang yang digerebeknya benar bersangkutan," ujarnya saat dihubungi, Senin (13/9/2021).
Bayu pun membenarkan bahwa penggerebekan oknum camat itu sendiri dilakukan oleh warga tidak jauh dari lokasi kantor Kecamatan Cigeulis.
Namun, ia belum dapat memastikan apakah oknum camat tersebut saat kejadian apakah tengah berpesta miras atau tidak.
"Lokasinya juga betul ada di wilayah kami. Cuma kalau untuk masalah minum atau tidaknya kami enggak tahu persis, karena pada saat itu kami enggak ada di lokasi kejadian," katanya.