BOGOR, POSKOTA. CO. ID - Prakiraan cuaca berdasarkan Besar Meteorologi Klimatologi Dan Geofisika (BMKG) sepanjang Selasa (14/9/2021) sampai Rabu (15/9/2021) sejumlah besar wilayah Jabodetabek dilanda hujan lebat.
Disebutkan dikutip dari laman resmi BMKG, menyebutkan selama dua hari mulai Selasa hingga Rabu diprediksi berpotensi hujan lebat dan terdampak banjir atau Bandang di sebagian besar wilayah Jabodetabek.
Data beberapa wilayah dengan status tanggap bencana yaitu:
1. Tangerang (Siaga)
2. Kota Tangerang (Siaga)
3. Tangerang Selatan (Siaga)
4. Jakarta Barat (Siaga)
5. Jakarta Selatan (Siaga)
6. Jakarta Utara (Siaga)
7. Jakarta Selatan (Siaga)
8. Jakarta Timur (Siaga)
9. Kota Bekasi (Siaga)
10. Bogor (Siaga)
11. Kota Bogor (waspada)
12. Kota Depok (waspada)
13. Jakarta Pusat (waspada) .
Sementara itu, penjaga bendungan Katulampa Bogor, Andi mengatakan cuaca di sekitar lokasi sekarang ini masih bertahan gerimis.
"Mulai dari pagi sampai siang ini cuaca bertahan gerimis. Sedangkan untuk ketinggian air masih batas normal di 10 cm," ujarnya kepada Poskota saat dikonfirmasi, Selasa (14/9/2021). (angga/PKL02)