Hari Ini 40 SMP di Kota Tangerang Mulai Terapkan PTM, Pedagang Dilarang Jualan di Depan Sekolah?

Senin 13 Sep 2021, 20:09 WIB
Pemantauan PTM di wilayah Kecamatan Larangan. (Foto/Iqbal)

Pemantauan PTM di wilayah Kecamatan Larangan. (Foto/Iqbal)

"Di Kota Tangerang ini sangat hati-hati (untuk menggelar PTM) jangan sampai siswa dan guru kita terpapar.

"Sehingga kita ada evaluasi, masukan-masukan dari dinas kesehatan, kecamatan semua ini kompak, sehingga dengan 40 (sekolah) adalah keputusan ini baik," katanya.

Jamaluddin menuturkan, untuk pengawasan pihaknya sudah menyebar pejabat-pejabat di Dinas Pendidikan seperti kepala bidang hingga kepala seksi untuk memantau ke 40 sekolah yang menggelar PTM.

Hal itu untuk 'mempelototi' berjalannya protokol kesehatan secara ketat.

"Gimana nanti penyemprotan disinfektan beberapa kali dalam seminggu dan seterusnya protokol kesehatan.

"Sehingga 40 sekolah ini yang lolos melalui beberapa proses dulu jangan sampai adik-adik ini dengan adanya PTM terbatas khawatir ada yang terpapar covid-19," ucapnya.

Jamaluddin menyampaikan, apabila kedapatan ada pedagang yang berjual di depan sekolah, pihaknya bakal memberhentikan PTM itu selama tiga hari.

Sedangkan, apabila ada siswa atau tenaga pendidik yang terpapar covid-19 sekolah yang menggelar PTM itu bakal diberhentikan selama satu pekan.

"Ketika sudah selesai kegiatan PTM diberhentikan sementara itu baru kita lanjutkan lagi di lokasinya.

"Tentu kita akan terus evaluasi selama lima hari kedepan kita akan evaluasi agar PTM ini tetap berjalan dengan lancar secara protokol kesehatan ketat," jelasnya. (Muhammad Iqbal)

Berita Terkait

News Update