Mengharukan, Tiga Bulan Menjelang Bebas, Tino Jadi Korban Kebakaran di Lapas 1 Tangerang, Kini Meringkuk Kesakitan Akibat Luka Bakar

Sabtu 11 Sep 2021, 09:52 WIB
Suasana di ruang IGD Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang, Rabu (8/9/2021). (Foto/Pandi)

Suasana di ruang IGD Rumah Sakit Umum Kabupaten Tangerang, Rabu (8/9/2021). (Foto/Pandi)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tiga bulan lagi keluar dari lapas sebagai narapidana kasus narkotika di Lapas Tangerang, korban kebakaran bernama Tino Yuliarto (41) malah menginap di Rumah Sakit dengan luka bakar.

Dia harus mendapat perawatan secara intensif akibat luka bakar sebesar 80 persen, yang dialami lantaran lapas yang ia tempati, tepatnya blok C Lapas Tangerang terbakar.

Kakak korban berinisial D (43) menceritakan, korban sudah empat tahun berada di lapas sebagai narapidana kasus narkotika.

"Sebenernya lima tahun cuma karena dapat remisi jadi empat tahun," ujarnya kepada Poskota di RSU Kabupaten Tangerang, Rabu (8/9/2021).

D mengatakan, dirinya mendapat kabar sekitar pukul 8 pagi bahwa lapas yang dihuni adiknya itu terbakar.

Dia pun langsung kaget setelah mendapat kabar tersebut.

"Jam 8 pagi dapat kabar, terus saya langsung ke rumah sakit," jelasnya.

Seharusnya, adik kandungnya itu akan bebas dari penjara dan menghirup udara segar pada Desember 2021.

D pun harus menerima pil pahit karena Tino malah menjadi korban kebakaran.

"Desember itu harusnya dia udah keluar dari penjara," ungkapnya.

Dikatakan D, sudah dua tahun ini dirinya tidak pernah menjenguk adiknya selama berada di lapas.

Berita Terkait

News Update