76 Green Energy Station Pertamina, ini Lokasi dan Fasilitasnya

Rabu 01 Sep 2021, 16:18 WIB
Pertamina Operasikan 76 Green Energy Station (GES), SPBU Berkonsep Ramah Lingkungan. (foto/pertamina)

Pertamina Operasikan 76 Green Energy Station (GES), SPBU Berkonsep Ramah Lingkungan. (foto/pertamina)

“Untuk GES, Pertamina Patra Niaga menyiapkan MyPertaminasebagai platform digital yang terintegrasi untuk seluruh layanan dan proses transaksi di GES, baik untuk produk bahan bakar minyak dan ke depan untuk layanan charging station dan BSS. 

“Terkait Pertamax dan Dex Series, ini adalah  komitmen Pertamina terhadap Peraturan Menteri (Permen) Kementerian Lingkungan Hidup (KLH) No. 20 Tahun 2017 dimana ketentuan minimal Research Octane Numer (RON) untuk jenis bensin adalah RON 91 dan Cetane Number (CN) untuk jenis diesel adalah CN 51,” tuturnya.

Melalui elaborasi konsep inilah, GES menjadi sebuah milestoneawal proses transisi energi disisi hilir, wujud lembaga penyalur Pertamina yang secara operasional maupun secara layanan dan produknya ramah lingkungan.

Serta menjadi milestonepeningkatan portofolio pemanfaatan new & renewable energy (NRE) pada operasional lembaga penyalur Pertamina.

“GES akan menjadi sebuah one stop energy solution yang ramah lingkungan. Kami akan berlari mengikuti arah transisi energi dan harapannya GES di wilayah lain bisa terus kami percepat prosesnya.

"Kehadiran GES ini bisa turut berkontribusi terhadap pengurangan emisi karbon pada tahun 2030 hingga 29% sesuai dengan yang dicanangkan pemerintah,” pungkasnya. 

Berita Terkait

News Update