JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kompetisi sepak bola Liga 1 dipastikan kembali berlanjut.
Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita pada jumpa pers secara virtual, Selasa (31/8/2021).
Sebagaimana diketahui, Liga 1 2021/2022 sudah menggelar tiga pertandingan pada awal penyesuaian kompetisi di masa pandemi.
Hadian mengatakan, berlanjutnya Liga 1 setelah adanya Instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 38 tahun 2021.
"Kami baru melakukan klub metting untuk mempersiapkan Liga 1 bergulir kembali setelah ada instruksi Mendagri nomor 38 tahun 2021," kata Hadian.
Berbicara mengenai pertandingan sebelumnya, Hadian menyebut hasil evaluasi pada tiga laga awal kemarin sangat memuaskan.
"Hasil evaluasi tiga pertandingan awal pada hari Jumat, Sabtu dan Minggu waktu yang lalu dan Alhamdulillah hasil evaluasinya sangat memuaskan," ujarnya.
Rencananya, akan ada sembilan pertandingan yang akan berlangsung di setiap minggunya.
Adapun laga bakal dilaksanakan pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.
"Tentang Imendagri bagaimana menjalankan sembilan pertandingan per week kita akan menjalankannya Liga 1 setiap hari Jumat, Sabtu, Minggu, artinya tiga pertandingan per hari." lanjut Hadian.
Terkait lokasi tempat berlangsungnya laga, rencananya para klub peserta akan diberitahu lokasi pertandingan pada H-2 sebelum berlaga.
"Perlu diketahui tempatnya kita akan beritahu kepada klub-klub ini H-2 ketika dia tiba di hotel, kita akan sampaikan," kata Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno.
Sudjarno lalu menjelaskan kenapa lokasi pertandingan diinformasikan pada H-2 jelang laga.
Menurutnya, hal itu juga menyesuaikan perkembangan terkait penerapan PPKM.
"Bahwa masalah tempat kita sangat fleksibel dan sangat dinamis. Karena disampaikan diinsturksi Mendagri itu, adalah dilaksanakan di level tiga, level dua nah ketika kita bicara fleksibel kita dinamis, tentu menyesuaikan dengan perkembangan situasi terkait dengan penerapan PPKM," pungkasnya. (cr04)