"Tidak hanya beras, minyak, mie instan, tapi juga odol, sampoo, dan lain-lain, “ ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Nurliana Jaya dari Rumah Autis Jakarta Utara, yang pada hari itu mengambil jatah bansos untuk panti sosial yang dikelolanya, juga mengucapkan terima kasih.
“Alhamdulillah, kita sangat berterima kasih karena termasuk panti sosial yang diberi kesempatan untuk menerima bansos dari Bank Sahabat Sampoerna, yang paket bansos-nya memang sangat banyak dan lengkap sekali," ucapnya.
Begitu juga dengan Siti Hartini dari Tuisi Karomah, yang panti sosial yang dikelolanya mendapat bansos Bank Sahabat Sampoerna. (*/mia)