Pelatih Manchester United (MU), Ole Gunnar Solskjaer Optimis Timnya Siap Jelang Pekan Ketiga Liga Inggris

Sabtu 28 Agu 2021, 10:25 WIB
Jadon Sancho, pemain Manchester United. (twitter ManUtd)

Jadon Sancho, pemain Manchester United. (twitter ManUtd)

Hasil ini jelas menjadi modal berharga bagi Raul Jimenez dan kolega sebelum menjamu MU di Molineux.

Apalagi, MU dipastikan tidak diperkuat oleh beberapa pemain andalannya. Menurut Ole, Scott McTominay, Dean Henderson, Alex Telles hingga Marcus Rashford akan absen di laga melawan Wolves.

"Kami masih kehilangan Scott, yang menjalani operasi minggu ini. Marcus, Alex, Dean Henderson, mereka belum siap. Tapi, selain itu, kami memiliki skuat yang fit yang siap untuk memperebutkan poin." ujar dia.

Meski begitu, MU masih menjadi favorit di pertandingan ini.

Terlebih pada dua pertemuan terakhir di Liga Inggris musim lalu, mereka berhasil menyapu bersih semua laga dengan kemenangan yang masing-masing diraih dengan skor 2-1 dan 1-0.

Prediksi susunan formasi kedua tim:

Wolverhampton (3-4-3): Sa; Saiss, Coady, Kilman; Marcal, Moutinho, Neves, Hoever; Traore, Jimenez, Trincao.

Pelatih: Bruno Lage.

Manchester United (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Maguire, Varane, Wan-Bissaka; van de Beek, Fred; Pogba, Fernandes, Sancho; Greenwood.

Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer. (cr04)

Berita Terkait

News Update