Big Match Liverpool vs Chelsea di Liga Primer Inggris Diprediksi Berjalan Seru Mengingat Keduanya Lagi On Fire

Jumat 27 Agu 2021, 15:27 WIB
Diogo Jota, striker Liverpool. (Foto: Twitter LFC)

Diogo Jota, striker Liverpool. (Foto: Twitter LFC)

Di sisi lain, lini pertahanan Chelsea yang digawangi Andreas Christensen juga bakal mendapat ujian serius karena harus berhadapan dengan trio serang Liverpool yakni Mohamed Salah, Diogo Jota, dan Sadio Mane.

“Kami terlihat kuat, tetapi begitu juga dengan Liverpool. Kedua tim terlihat sangat bagus sejak awal jadi kita hanya perlu melihat siapa yang keluar sebagai pemenang." ujar Christensen dikutip dari laman resmi klub.

Pertemuan terakhir kedua tim terjadi pada musim lalu di Stadion Anfield. Saat itu Chelsea berhasil mengalahkan tuan rumah dengan skor 0-1.

Perkiraan susunan formasi kedua tim:

Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, van Dijk, Matip, Alexander-Arnold; Keita, Fabinho, Henderson; Mane, Jota, Salah.

Pelatih: Jurgen Klopp.

Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Rudiger, Christensen, Azpilicueta; Alonso, Jorginho, Kante, James; Mount, Havertz; Lukaku.

Pelatih: Thomas Tuchel.

(Cr04)

Berita Terkait
News Update