JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Tepat pada hari ini 24 Agustus 2021, Eks Imam Besar FPI, Habib Rizieq Shibah berulang tahun ke-56.
Habib Rizieq dibanjiri ucapan selamat ulang tahun dari sejumlah tokoh dan warganet di media sosial Twitter.
Salah satunya adalah Rektor Universitas Ibnu Chaldun, Musni Umar, ia memberikan ucapan dukungan kepada Habib Rizieq.
Mengingat jika diketahui bersama, saat ini Habib Rizieq Shihab tengah menjalani masa tahanan di penjara.
"Selamat Milad Habib M. Rizieq Syihab (HRS). Doa kami semoga selalu sehat dan semakin tabah dan sabar dalam perjuangan," tulis Musni Umar, dikutip poskota.co.id dari akun @musniumar, Selasa (24/8/2021).
Selain itu, anggota Dewan Pembina DPP Partai Gerindra Habiburokhman juga turut mengucapkan selamat ulang tahun pada Habib Rizieq Shihab.
"Pada kesempatan ini izinkan saya Habiburokhman mengucapkan yaumul milad ke-56 kepada guru kita, ulama kita Imam Besar Al Habib Muhammad Rizieq Shihab," katanya pada Selasa, (24/8/2021).
Selain itu, dia pun turut mendoakan agar Habib Rizieq bisa terus istiqomah di jalan perjuangan.
"Saya mengenal Habib Rizieq sebagai sosok ulama pembawa keteduhan sekaligus pembangkit semangat perjuangan," tuturnya.
Tak hanya itu, tokoh Papua Christ Wamea pun tampak mengunggah potret Habib Rizieq.
Dia menyampaikan doanya agar pendiri Front Pembela Islam (FPI) ini dilindungi oleh Allah.
"Semoga Allah senantiasa melindungi pak HRS sang pejuang keadilan," ujarnya.
Warganet pun juga ikut memberikan ucapan selamat kepada Habib Rizieq Shihab.
"Berjuanglah untuk Bangsa dan Negara, bukan untuk kelompok atau golongan Tangan melipat," @Manzu20106371.
"Met milad imam besar HRS," @sandi82pranata.
"Next presiden RI," @SyamsirHMSyari2.
"Suri tauladan bagi kami. Semoga Allah SWT melimpahkan Rahmat, karunia serta hidahNya kepada Habibullah Muh. Riziek Syihab.....," @faisal_lantang
"Barakallah fii umrikum HRS, Semoga Alloh SWT meridoi segala perjuangan antum," @HazmanHadi2
"Semoga Allah senantiasa melindungimu. Ya Habib. Teruskan perjuangan walau orang2 kafir, musyrik. Tdk menyukai," @Cipucipu1 (cr09)