JEPANG, POSKOTA.CO.ID - Cabang olahraga sepak bola Olimpiade Tokyo 2020 telah memasuki partai final. Dua tim besar yakni Brasil dan Spanyol akan saling berhadapan untuk memperebutkan medali emas.
Laga final ideal ini dijadwalkan bakal berlangsung di International Stadium Yokohama, pada Sabtu (7/8/2021) WIB.
Seperti diketahui, ini merupakan final kedua Brasil secara berturut-turut. Sebelumnya mereka sukses merebut medali emas di Olimpiade Rio de Janeiro 2016.
Sementara Spanyol memiliki kesempatan untuk kembali manyabet emas di cabang sepak bola Olimpiade. Sebelumnya, mereka mampu meraihnya pada 1992.
Perjalanan Brasil maupun Spanyol hingga bisa mencapai babak final tidaklah mudah. Berbagai rintangan telah dilalui oleh kedua tim.
Brasil tergabung di Grup D bersama dengan Pantai Gading, Jerman, dan Arab Saudi.
Pada laga perdanannya, Dani Alves dan kolega secara mengejutkan berhasil menaklukan Jerman dengan skor 4-2.
Jalan terjal dialami Brasil pada laga kedua. Tim asuhan Andre Jardine harus bermain imbang tanpa gol saat bersua dengan Pantai Gading.
Barulah di pertandingan ketiga Brasil kembali meraih poin penuh setelah sukses melewati hadangan Arab Saudi dengan skor 3-1.
Brasil akhirnya lolos ke perempat final sebagai juara grup dengan hasil dua kemenangan dan satu hasil seri.
Pada perempat final, Richarlison dan kawan-kawan bertemu tim kuat asal Afrika yakni Mesir.
Meski begitu, Brasil sukses menaklukan Mesir dengan skor tipis 1-0 melalui gol tunggal Matheus Cunha.
Brasil kembali menemui lawan sulit di semifinal. Mereka harus berhadapan dengan Meksiko jika ingin mencapai final untuk mempertahankan medali emas Olimpiade.
Namun pada akhirnya, Selecao, julukan Timnas Brasil, sukses menyingkirkan Meksiko 4-1 lewat drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang tanpa gol di waktu normal.
Di sisi lain, Spanyol tergabung di Grup C bersama tim-tim kuat lainnya. Di antaranya ialah Mesir, Argentina, dan Australia.
Spanyol gagal meraih poin penuh di pertandingan pertamanya. Hal itu didapat lantaran mereka hanya bermain imbang tanpa gol melawan Mesir.
Pedri dan kolega akhirnya meraih poin penuh di laga kedua setelah mereka sukses menekuk Australia dengan skor 1-0.
Spanyol kembali mendapat hasil kurang memuaskan di partai ketiga. Tim asuhan Luis de la Fuente tersebut harus berbagi poin dengan Argentina setelah kedua tim bermain imbang 1-1.
Meski hanya meraih satu kemenangan dan dua hasil seri, La Furia Roja lolos ke perempat final sebagai juara Grup C.
Spanyol lalu menjalani pertandingan yang boleh dibilang melelahkan di babak gugur ini.
Pada perempat final, Spanyol berhasil melewati hadangan Pantai Gading lewat pertarungan ketat. Namun, Oscar Mingueza cs berhasil menyingkirkan tim asal Afrika tersebut dengan skor 5-2 lewat babak perpanjangan waktu.
Ujian Spanyol tidak sampai di situ. Di babak semifinal, mereka harus menghadapi tim tuan rumah yakni Jepang.
Akan tetapi, Spanyol kembali mendapatkan hasil apik setelah gol tunggal Marco Asensio membawa La Furia Roja lolos ke babak final.
Jika dilihat dari perjalanan Brasil dan Spanyol, kedua tim sama-sama belum pernah mengalami kekalahan.
Sehingga, bukan tidak mungkin laga final nanti akan menyajikan pertandingan yang ketat dan menarik. (cr04)