Profil dan Biodata Greysia Polii dan Apriyani Rahayu, Ganda Putri yang persembahkan emas (Twitter/@lathofya)

SPORT

Wow! Ini Profil dan Biodata Greysia Polii dan Apriyani Rahayu, Ganda Putri yang Sukses Sabet Emas untuk Indonesia

Senin 02 Agu 2021, 15:59 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Greysia Polii dan Apriyani Rahayu sukses menjadi juara di ajang Badminton Olimpiade Tokyo 2020.

Tentunya emas tersembut dipersembahkan untuk masyarakat Indonesia, sekaligus membuat Greysia Polii dan Apriyani Rahayu mencetak sejarah bagi badminton Indonesia.

Greysia Polii dan Apriyani Rahayu merupakan pasangan ganda putri pertama Indonesia, yang berhasil masuk final di ajang olimpiade Tokyo 2021.

Sampai pada partai puncak di Olimpiade Tokyo 2020, mereka berhasil mengalahkan ganda putri asal China, Chen Qingchen/Jia Yifan dengan dua game langsung 21-19 dan 21-15.

Medali emas yang mereka dapat sekaligus menjadi yang pertama bagi Indonesia di ajang ini.

Biodata Greysia Polii

Diketahui Greysia Polii adalah anak ketiga dari lima bersaudara dari pasangan Willy Polii dan Evie Pakasi.

Ia dibesarkan Manado, akhirnya ia dan keluarga pindah ke Jakarta agar Greysia Polii dapat mengejar cita-citanya sebagai atlet badminton.

Greysia Polii lahir di Jakarta pada 11 Agustus 1987. Putri pasangan Willy Polii dan Evie Pakasi ini akrab disapa dengan panggilan Greys.

Sejak kecil Greysia Polii sudah menunjukkan bakatnya dalam bidang olahraga tersebut.

Keluarga Greysia Polii memang menggemari olahraga jadi tidak heran kalau Greysia Polii sudah familiar dengan badminton semenjak berusia tiga atau empat tahun.

Besar di Manado akhirnya keluarga Greysia Polii pindah ke Jakarta agar Greysia Polii dapat mengejar cita-citanya sebagai atlet badminton.

Sejak kecil Greysia Polii sudah menunjukkan bakatnya dalam bidang olahraga tersebut.

Biodata Apriyani Rahayu

Apriyani Rahayu adalah atlet badminton ganda putri Indonesia yang mendapat medali perunggu di BWF World Championship 2018 dan Asian Games 2018.

Apriyani Rahayu lahir di Konawe 29 April 1998 dari pasangan Ameruddin dan Sitti Jauhar (almarhumah).

Apriyani Rahayu adalah anak bungsu dari empat bersaudara. Atlet yang biasa dipanggil Ani oleh keluarganya ini justru lebih dikenal oleh publik dengan nama panggilan Apri.

Apriyani Rahayu sudah mulai menyukai badminton sejak usia tiga tahun. Waktu itu, badminton memang sedang populer di wilayah Lawulo.

Apriyani Rahayu berlatih badminton pertama kali menggunakan raket milik sang ayah yang dibeli di Makassar tahun 1983.

Setiap hari, ayah dan ibunya selalu menemani Apriyani Rahayu berlatih, hingga saat duduk dibangku SD sang ayah meratakan pekarangan belakang rumah untuk dijadikan lapangan badminton. (cr09)

 

Tags:
Greysia Polii dan Apriyani Rahayu juaraGreysia Polii dan Apriyani Rahayu meraih emasIni profil Greysia Polii dan Apriyani RahayuGreysia Polii dan Apriyani Rahayu Berhasil Tumbangkan Jagoan China

Administrator

Reporter

Administrator

Editor