Suasana saat jenazah korban pembantaian geng motor dimandikan di depan kediamannya yang tak jauh dari lokasi pembunuhan. (yono)

Kriminal

Dibantai Geng Motor, Pemuda Tewas Mengenaskan Bersimbah Darah di Jembatan Kali Sunter, Jakut

Minggu 01 Agu 2021, 11:51 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Seorang pemuda ditemukan tewas bersimbah darah di jembatan Jalan Inspeksi Kali Sunter, dekat RPTRA Pembangunan, Koja, Jakarta Utara, Minggu (1/8/2021) dini hari.

Rudi salah satu saksi mengungkapkan, diduga pembunuhan terhadap korbannya MR (31) tersebut dilakukan oleh geng motor, sekira pukul 02.00 WIB.

"Kejadiannya sekitar jam 02.00 WIB ya, ya dari geng motor," ujarnya saat ditemui di lokasi.

Dijelaskannya, geng motor yang berjumlah puluhan tersebut terlihat membawa parang, celurit dan senjata tajam lainnya.

Saat korban melintas seorang diri mengendarai sepeda motor, terlihat dengan sengaja geng motor tersebut mencari keributan dengan menarik gas kendaraan roda duanya berkali-kali.

"Geng motor kayaknya dia mancing-mancing gitu ngegas gitu, karena mereka udah persiapan bawa samurai gitu, ada kali puluhan ya," jelasnya.

Kemudian, terlihat keributan di lokasi kejadian.

Saat Rudi mendatangi lokasi setelah keributan melerai, tampak korban sudah tak bernyawa.

Meski begitu, Rudi tak mengetahui berapa luka bacokan yang diderita korban.

"Lukanya saya nggak ngelihat tapi kena senjata tajam gitu," jelasnya.

Melihat korban sudah tak bernyawa dengan kondisi mengenaskan, Rudi bergegas memberitahu keluarga MR, yang rumahnya tak jauh dari lokasi.

"Saya lari kesini kasih tau keluarganya," ungkap Rudi.

Dari pantauan Poskota di lokasi pada Minggu (1/8/2021) pukul 10.00 WIB, tampak korban tengah dimandikan oleh keluarga yang dihadiri oleh rekan-rekannya.

Tampak raut wajah penuh kesedihan terpancar pada keluarga korban maupun rekan MR. Rencananya korban akan dikebumikan pada siang hari ini. (yono)

Tags:
tewasgeng motorkojaJakut

Reporter

Administrator

Editor