Dedy menambahkan warga di kota Tangerang telah memanfaatkan celah tersebut guna melintasi Kota Tangerang.
"Masyarakat yang hendak melintas dengan bebas sepertinya juga sudah membaca pola ini," papar Dedy.
Masih dari hasil pemanatauan, sejumlah tempat makan dan kafe juga didapati masih beroperasi hingga melebihi pukul 21.00 WIB.
Tempat-tempat itu juga masih menerima pengunjung yang makan di lokasi.
Sejumlah pelaku usaha tersebut, lanjut Dedy, berlokasi di Jalan Daan Mogot.
Dia meminta, kekosongan personel di posko penyekatan serta jam operasional pelaku usaha itu dapat menjadi perhatian khusus bagi Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah serta Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Deonijiu de Fatima.
"Masyarakat setempat, dapat dilibatkan agar PPKM level 4 dapat dilakukan secara lebih efektif lagi," tuntasnya. (Kontributor/ Muhammad Iqbal)