Amel Carla. (foto: instagram/@amelcarla)

Seleb

Kini Tirus dan Langsing, Amel Carla Tak Ingin Hapus Citra Artis Cilik

Rabu 28 Jul 2021, 09:45 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Aktris Amel Carla telah berubah dari artis cilik menjadi sosok remaja yang menawan.

Mengikuti jejak karier Amel Carla sedari muda, pasti menyadari banyak penampilannya yang berubah.

Amel Carla yang dulu identik sebagai anak berponi yang lucu, kini tampil lebih dewasa seiring usia. Pipi chubby yang dulu membuat gadis itu menggemaskan sudah berubah tirus.

Perubahan ini kerap kali membuat banyak orang pangling. 

"Kalo aku sih, bingung. Makin berbeda karena orang bertumbuh seiring waktu. Aku juga baru ultah ke 20 kemarin. Penampilan berbeda, mungkin ya karena udah gede juga," ujar Amel Carla ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa 27/7/2021.

Amel mengungkapkan perubahan postur tubuhnya ini merupakan hasil dari olahraga. Selain olahraga, dirinya juga menjalani diet yang cukup ketat.

Semula artis 20 tahun itu mengatakan berolahraga karena berat badannya hampir mendekati angka obesitas. Tubuhnya yang lebih langsing kini menurutnya adalah bonus semata. 

Amel mengatakan kini beratnya sudah tergolong ideal. 

"Tapi itu bukan goal utama aku sih tadinya, aku cuma mau sehat dan berat badan ideal aja gitu. Berat aku 49 Kg ya terakhir. Semoga masih segitu," kata Amel Carla sambil terkekeh. 

"Itu ideal (berat badan), karena tinggi aku sendiri minimalis. Enggak terlalu tinggi, jadi emang normalnya segitu. Kemarin mulai diet lagi karena berat aku sudah di ambang obesitas. Jadi gampang capek," tambahnya.

Kendati usia dan penampilannya sudah berubah total, pemain sinetron komedi Suami-suami Takut Istri itu mengaku tak ingin menghapus citranya sebagai artis cilik.

Menurutnya karier artis ciliknya lah yang membawanya berada di industri hiburan hingga kini. Perubahan penampilannya ini hanya bentuk pertumbuhan usia belaka dan menurutnya gal tersebut sangat wajar.

"Lebih showing to people kalo orang tuh bertumbuh, jadi pasti ada beda, gaya rambut, gaya berpakaian, bicara," terangnya. 

"Jadi menurut aku semua hal wajar dan bener bener enggak pengen hapus image artis cilik," tutur Amel. (cr07)

Tags:
Amel Carla Tak Ingin Hapus Citra Artis CilikAmel CarlaArtis CilikTirus dan Langsing

Administrator

Reporter

Administrator

Editor