Denada mengungkap kondisi anaknya yang masih terus terapi Leukemia. (Instagram/@denadaindonesia)

Seleb

Bikin Haru Banget, Penyanyi Denada Ungkap Kondisi Terkini Sang Anak Pasca Kemoterapi Leukimia

Rabu 28 Jul 2021, 14:10 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Penyanyi Denada mengungkap kondisi terkini sang anak, Aisha yang menderita Leukemia.

Pemilik album Disini Untukmu itu mengaku bersyukur karena proses kemoterapi anaknya telah selesai.

"Untuk kemoterapinya alhamdulillah sudah selesai, kita bersyukur sekali untuk itu," ujar Denada, dikutip dari YouTube TRANS TV Official, Rabu (28/7/2021).

Namun Denada menyatakan bahwa anaknya kini masih dalan proses pemantauan. Oleh karena itu, dirinya masih tinggal sementara di Singapura.

"Sekarang yang kita lakukan tetap menjaga. Kita harus tetap monitor, tetap diobservasi. Kita harus melakukan yang kita mampu," terangnya.

Lebih lanjut, Denada menyampaikan dirinya sebetulnya ingin lanjut bekerja. Namun dia masih akan menunggu sang anak pulih total untuk kembali ke Indonesia.

Selain itu kondisi pandemi saat ini juga masih belum memungkinkan untuk terbang ke Indonesia.

"Aku harus jaga Aisha karena keadaan dia kemarin. Jadi harus di sini. Kalau sudah lebih membaik, Aisha lebih sehat dan ada peluang ke Indonesia, pasti aku akan pulang," ungkap Denada.

Artis 42 tahun itu hanya mengharapkan hal yang terbaik untuk anaknya. Dia memohon doa agar sang anak lekas pulih.

Dengan begitu, keduanya bisa kembali ke Indonesia dan Aisha dapat beraktifitas layaknya anak-anak pada umumnya.

"Yang pasti doa doa doa kepada Maha Penyembuh supaya Aisha diberikan kesehatan dan fisik yang semakin kuat dan bugar," tutur Denada.

Diketahui, Denada mengungkapkan kabar sang anak menderita Leukemia pada 2018, lalu. Sejak itu keduanya menetap di Singapura untuk menjalani pengobatan. (cr07)

Tags:
penyanyi denada ungkap kondisi terkini anakpenyanyi denada ungkap kondisi anakkondisi anak usai terapi kemoterapi leukimiakemoterapi leukimia di singapura

Administrator

Reporter

Administrator

Editor