Sebelum Meninggal, Ibunda Amanda Manopo Pesan ke Manager Titip Anaknya

Senin 26 Jul 2021, 09:26 WIB
Amanda Manopo (Instagram/@amandamanopo)

Amanda Manopo (Instagram/@amandamanopo)

"Sudah meninggal (ibunda Amanda Manopo), sekarang kami lagi urusi," ujar Ricco.

Sebelumnya Ibunda Amanda Manopo, Henny Manopo memang diketahui tengah di rawat di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kemayoran lantaran Covid-19. 

Ricco menyebut bahwa kondisi Henny  Manopo menurun sejak malam Hari Raya Idul Adha. Pada malam tersebut, Ibunda Amanda Manopo mengalami gejala sesak nafas

Namun selang sehari, tubuh Henny Manopo mendadak tak bisa digerakkan. Pada akhirnya, Henny Manopo di rawat di ruang ICU selama 4 hari. 

Seluruh keluarga Amanda Manopo mengupayakan yang terbaik untuk kesembuhan Henny. Namun sayangnya Tuhan berkehendak lain. 

Henny Manopo rencananya akan dimakamkan hari ini, Senin (26/7/2021), pukul 10:30 WIB, di San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat. (cr07)

Berita Terkait

News Update