Logo Olimpiade. (twitter Olympics)

SPORT

Daftar Perolehan Medali Olimpiade Tokyo 2020, Jepang Teratas

Senin 26 Jul 2021, 21:10 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jepang kini duduk di puncak klasemen sementara perolehan medali Olimpiade Tokyo 2020.

Menurut catatan situs resmi Olimpiade, pukul 20:30 WIB, Jepang sudah mengoleksi 8 emas, 2 perak, dan 3 perunggu.

Sedangkan di posisi kedua ditempati Amerika Serikat dengan torehan 7 emas, 3 emas, dan 4 perunggu.

Di peringkat ketiga dihuni oleh China yang kini telah mengemas 6 emas, 5 perak, dan 7 perunggu.

Sementara itu, Indonesia menempati urutan ke-28.

Indonesia masih mengoleksi 1 perak dan 1 perunggu.

Adapun perolehan dua medali Indonesia tersebut diraih dari cabang angkat besi yang masing-masing didapat oleh Eko Yuli Irawan (perak) dan Windy Cantika Aisah (perunggu). (cr04)

Tags:
Olimpiade Tokyo 2020JepangAmerika Serikatindonesia

Administrator

Reporter

Administrator

Editor