Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Tangerang Mulyani. (foto: Ist)

Tangerang

Akhirnya Rampung, Aplikasi Untuk Isoman di Tangerang, Diharapkan Dapat Memantau Kondisi Harian Pasien

Jumat 23 Jul 2021, 16:09 WIB

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Akhirnya rampung pembuatan aplikasi untuk warga Kota Tangerang yang tengah menjalani isolasi mandiri (isoman)  yang digarap Pemkot Tangerang.

Aplikasi yang diharapkan dapat membantu warga isoman ini berfungsi untuk memantau kondisi harian para pasien dan memberikan layanan telekonsultasi dengan dokter bagi pasien yang membutuhkan.

Aplikadi berbasis website bisa diakses melalui https://covid19.tangerangkota.go.id/pendataan_isman/daftar, juga digunakan untuk menjadi rujukan pemberian bantuan sosial berupa paket bahan makanan bagi mereka yang sedang melakukan isoman.

"Melalui aplikasi ini warga yang isoman bisa mendapatkan layanan pemantuan kesehatan dan juga bantuan sosial lain," kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Mulyani, Jumat (23/07/2021).

Untuk itu, lanjut Mulyani masyarakat Kota Tangerang yang saat ini sedang melaksanakan Isoman untuk memanfaatkan aplikasi tersebut dengan  mendaftarkan diri.

"Silahkan mendaftarkan diri cukup isi NIK dan Formulir serta upload hasil tes," tuturnya.

Mulyani menambahkan aplikasi tersebut dirancang untuk mudah dipergunakan melalui semua jenis perangkat smartphone.

Pasien isoman dapat memakai aplikasi ini, dengan cara melakukan registrasi online pada link, memasukkan data diri dan memasukkan data gejala terkini yang dirasakan, sesuai dengan format yang sudah disediakan oleh aplikasi.

"Sampai saat ini sudah ada 1685 pasien isoman yang mendaftar dan 1166 telah terverifikasi," terang Mulyani. (*)

Tags:
Akhirnya RampungAplikasi Untuk Isoman di TangerangDiharapkan Dapat MemantauKondisi Harian Pasien

Administrator

Reporter

Administrator

Editor