Yakni, orang berusia di bawah 50 tahun dan orang yang belum divaksinasi Covid-19.
Data tersebut diperoleh setelah meninjau 92.029 kasus, yang mana 82.500 kasus di antaranya adalah mereka yang berusia di bawah 50 tahun.
Kemudian 53.882 kasusnya lagi adalah orang-orang yang belum divaksinasi COVID-19.
Khusus bagi mereka yang belum divaksinasi, virus ini dapat menyebar di antara usia 20-an, 30-an dan 40-an.
Data di Inggris menunjukkan kasus varian Delta lebih rendah ditemukan pada orang yang sudah divaksinasi sebagian atau bahkan sepenuhnya.
Sehingga, mendapat vaksinasi disebut dapat mengurangi risiko terpapar virus Covid-19.
Oleh karenanya, vaksinasi sangat dianjurkan.