Sudah Seperti Saudara, Ini Permintaan Terakhir Judiarto Kepada Crosser Senior Irwan Ardiansyah

Rabu 14 Jul 2021, 14:19 WIB
Foto kenangan Irwan Ardiansyah bersama mendiang Judiarto saat aktif balap motocross. (foto/fb-irwan ardiansyah)

Foto kenangan Irwan Ardiansyah bersama mendiang Judiarto saat aktif balap motocross. (foto/fb-irwan ardiansyah)

Hingga mantan Ketua IMI DKI dan juga Waketum International dan event IMI Pusat perisode 2020 – 2024 ini dirawat di rumah sakit, Irwan pun terus intens menjaga komunikasi dengan beliau.

Irwan Ardiansyah bersama putra-putrinya, Ryan Devano Ardiansyah (kiri), Sheva Anela Ardiansyah (kanan) yang juga aktif balap motocross. (Foto/ fb-irwan ardiansyah)

“Semua kebersamaannya, dia selalu berkesan. Semuanya baik, setiap balap saya selalu juara bersama dia. Bahkan sejak saya pensiun hubungan baik ini tidak putus, sampai bantu anak saya, Sheva dan Ryan balap di Amerika juga didukung beliau. Sampai saya dipercaya sebagai manager timnya beliau saat itu pembalapnya Aep Dadang,” jelasnya.

Ternyata juga ada permintaan terakhir dari Judiarto kepada Irwan Ardiansyah mengenai rencana Indonesia menjadi tuan rumah FIM Motocross Championship (MXGP) tahun 2021 ini.

“Hal yang belum kesampaian dari beliau bersama saya, yaitu soal MXGP, pak Judiarto ingin pindahkan MXGP tahun ini dari Borobudur ke Yogyakarta, ini permintaan Menparekraf, Sandiaga Uno, gak tahu gimana rembukannya, pokoknya dia bilang, MXGP mau pindahin ke Yogya, bantuin ya? Pasti pak, apa lagi di Yogya, saya bilang begitu,” pungkasnya

Berita Terkait

News Update