Porsche milik James Dean yang dijuluki Little Bastard, merenggut cukup banyak korban jiwa termasuk sang aktor sendiri.(Foto/autoweek)

Mobil

5 Misteri Mobil Legendaris yang Menghilang

Rabu 14 Jul 2021, 11:40 WIB

POSKOTA.CO.ID –  Meskipun banyak sekali kasus mobil hilang, namun kita berpikir karena garasi di bobol serta di rampok di tengah jalan.

Jika mobil tersebut dicuri dan dibongkar atau dimasukkan ke dalam kontainer serta dikirim ke tempat lain itu hal biasa.

Namun jika ada mobil mendadak hilang tanpa sebab, itu baru aneh apalagi mobil tersebut mobil yang terkenal.

Berikut adalah beberapa mobil legenda yang mendadak hilang tanpa sebab dan belum ditemukan lagi.

 

James Dean Porsche 'Little Bastard'

Salah satu momen paling berkesan James Dean adalah tragedi pada 30 September 1955, ketika Porsche-nya mengalami kecelakaan menabrak mobil lain dengan kecepatan 85-mph.

Hal tersebut dianggap sebagai kecelakaan sangat tragis dan merenggut nyawa aktor muda tersebut. Namun, setelah itu terdapat berbagai cerita tentang Dean's Little Bastard dan Porsche-nya.

Tak lama berselang, mobil itu dinyatakan hilang dan telah berada di tempat William Eschrich California Selatan, yang kemudian kembali dibangun untuk menjadi sebuah mobil balap.

Setelah mesinya diganti dengan mesin lansiran Lotus IX, kemudian mobil tersebut dijual ke Troy Lee McHenry yang ambil bagian di ajang sebuah balapan.

 

Saat digunakan, mobil tersebut kembali mengalami kecelakaan dengan menabrak satu-satunya pohon di arena pacuan kuda di lokasi balapan tepat 11 bulan setelah Dean, Little Bastard kecelakaan.

Akibatnya mobil Pomona tahun 1956 tersebut mengalami kerusakan berat.

Kemudian dari sisa mobil James Dean yang hancur tersebut, diperbaiki oleh George Barris dan dipinjamkan ke Dewan Keamanan Nasional cabang Los Angeles sebagai kendaraan patroli.

Setelah digunakan, mobil tersebut kembali mengalami kecelakaan karena bannya meledak dan kemudian disimpan di sebuah gudang.

 

Saat berada digudang, Little Bastard mendadak kebakaran tanpa penyebab pasti yang menelan seorang koban jiwa.

Akan tetapi di kisahkan bahwa mobil tersebut mendadak menghilang secara misterius saat dibawa dari Miami ke Los Angeles mobil 1960 dan hingga kini mobil tesebut tak pernah terlihat lagi.

Jim Morrison's Ford Mustang Shelby GT500

Kematian Jim Morrison diselimuti misteri, seperti nasib Mustang-nya yang dijuluki 'Blue Lady', yang sangat disukai oleh Morrison dimana GT500 ini juga sempat ditampilkan dalam film When You're Strange.

Namun keberadaan mobil tersebut tak pernah diketahui hingga memunculkan beberapa teori, ada yang mengatakan bahwa sang vokalis The Doors itu menabrakannya setelah pesta minuman keras.

Ada juga yang mengatakan mobil tersebut ditinggalkan di bandara di Prancis dan tidak diklaim setelah dia meninggal.

 

Renault Type CB Coupe Ville from the Titanic

Salah satu cerita menarik dari tenggelamnya kapal Titanic adalah tentang mobil Renault Type CB Coupe Ville.

Pemilik mobil yang bernama William E. Carter berhasil selamat dari kejadian tersebut, namun tersiar kabar bahwa mobilnya tidak dapat masuk kedalam kapal dan ikut berlayar.

Akan tetapi dalam film dokumenter Ghosts of the Abyss terlihat sebuah tumpukan logam ditempat mobil itu tersimpat didalam Titanic.

Bugatti's Lost 'La Voiture Noire' Type 57 Atlantic

Salah satu mobil yang dicari adalah Bugatti Type 57 SC yang dikabarkan menghilang dari Molsheim, Prancis pada tahun 1937.

Yang membuat mobil ini menjadi istimewa karena hanya diproduksi sebanyak 4 unit saja dan sebanyak 3 unit dikirim dari Prancis menuju Bordeaux dimana perjalanan tersebut tidak berjalan seperti yang diharapkan.

Hal tersebut mengakibatkan ketiga mobil tersebut hilang dan diperkirakan saat ini mobil dari Ettore Bugatti mencapai angka $98,6 juta atau setara dengan 1Triliun lebih.

Back to the Future DeLorean DMC-12

Salah satu mobil paling aneh adalah DeLorean DMC-12 yang digunakan pada film Back to the Future.

Panel-panel mobil tersebut digantung di bagian langit-langit Planet Hollywood Hawaii, namun setelah caffe tersebut ditutup, DeLorean DMC-12 juga ikut menghilang.

 

Tags:
deLorean dmc-12 back to the futuremobil artisbugatti's lost 'la voiture noire' type 57 atlantictitanicjim morrisonford mustang shelby gt500james deanPORSCHElittle bastardmobil hilang

Administrator

Reporter

Administrator

Editor