Petugas Gulkarmat saat membantu proses pemakaman jenazah yang memiliki bobot 300 kilogram, di Duren Sawit, Jaktim. (ist)

Jakarta

Ya Ampun, Bobot Jenazah 300 Kilogram, Keluarga pun Kesulitan Memakamkan, Gulkarmat Jakarta Timur Terjun Membantunya

Selasa 13 Jul 2021, 18:37 WIB

DUREN SAWIT, POSKOTA.CO.ID - Ya ampun. Ada jenazah memiliki bobot 300 kilogram (kg), berinisial AF di Duren Sawit, Jakarta Timur. Karena bobotnya yang super berat, keluarga dan tetangga pun kesulitan ketika proses memakakamnya ke TPU.

Untuk itulah, petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur terjun membantu proses pemakamannya.

Kasi Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, pihaknya menerima permintaan bantuan evakuasi dari warga.

Mereka minta bantuan dalam proses pemakaman pemuda berinisial AF, 25,  warga Kecamatan Duren Sawit yang meninggal pada Senin (12/07/2021).

"Warga tidak dapat mengevakuasi karena berat jenazah sekitar 300 kilogram, sehingga meminta bantuan pemadam kebakaran untuk evakuasi dibawa ke makam," katanya, Selasa (13/07/2021).

Dari permintaan evakuasi itu, kata Gatot, pihaknya menerjunkan delapan personil untuk membantu evakuasi jenazah yang dilakukan sejak Senin (12/07/2021) kemarin.

Awalnya, adalah proses memindahkan dari kamar tidur ke ruang tamu dan selanjutnya jenazah dimasukkan ke peti mati, dan dibawa ke rumah duka.

"Jadi ini evakuasi lanjutan, jenazah dibawa dari rumah duka ke pemakaman. Tadi kita mulai evakuasi dari pukul 08.00 WIB dibantu pihak keluarga dan warga setempat," ujarnya.

Meski saat proses evakuasi personel Damkar Jakarta Timur mengenakan alat perlindungan diri (APD), Gatot memastikan AF tidak meninggal dalam keadaan terkonfirmasi Covid-19. Dan proses pemakaman AF pun berlangsung hingga pukul 13.30 WIB tadi.

"Anggota membantu proses pemakaman dengan menurunkan peti jenazah ke liang lahat. Penurunan jenazah menggunakan perlengkapan evakuasi anggota Damkar, Alhamdulillah proses pemakaman lancar," tuturnya. (*)

Tags:
ya ampunBobot Jenazah 300 KilogramKeluarga pun Kesulitan MemakamkanGulkarmat Jakarta Timur Terjun Membantunya

Reporter

Administrator

Editor