Karikatur: Lubang di Jalan KH Noer Ali Bekasi Bahayakan Pemotor. (Kartunis/Poskota.co.id)

Bekasi

Lubang di Jalan KH Noer Ali Bekasi Bahayakan Pemotor

Selasa 06 Jul 2021, 07:25 WIB

LUBANG di Jalan K.H. Noer Ali, Bekasi Barat, Kota Bekasi tepatnya di dekat Universitas Gunadarma Kalimalang sangat membahayakan.

Kondisi ini dikeluhkan warga khususnya pemotor karena rawan kecelakaan.

Keluhan disampaikan ke Redaksi Pos Kota melalui pesan singkat yang isinya. 

“Ada lubang di Jalan K. H. Noer Ali sebelum Universitas Gunadarma Kalimalang, ukuran lubangnya lumayan lebar dan agak dalam, sebisa mungkin ditambal ya, mohon tindaklanjutnya, terima kasih,” (08723456xxxx).

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA) Kota Bekasi, Arief Maulana menyampaikan pihaknya akan tindak lanjuti aduan tersebut.

“Ya, terima kasih infonya, akan kita tindaklanjuti,” ucapnya kepada Poskota.co.id, Senin (5/7/2021).

Pihaknya mengucapkan terima kasih atas adanya laporan tersebut.

Secepatnya akan ditindaklanjuti sebagai bentuk pelayanan masyarakat. (ta)

Tags:
jalan k.h. noer ali bekasi membahayakanjalan dekat universitas gunadarma kalimalang membahayakanjalan universitas gunadarma kalimalanguniversitas gunadarma kalimalangkepala dinas bina marga dan sumber daya airbmsdaKota bekasiarief mualana

Administrator

Reporter

Administrator

Editor