Dalam Sepekan, Korban Kematian Akibat Covid-19 Capai 362 Jiwa, Anies Minta Warga Tetap di Rumah Saja

Selasa 06 Jul 2021, 10:26 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Mapolda Metro Jaya. (Foto/Poskota.co.id/Adji)

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di Mapolda Metro Jaya. (Foto/Poskota.co.id/Adji)

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Jumlah warga yang terpapar Covid-19 juga membuat angka kematian yang terjadi saat ini semakin meningkat. 

Pasalnya, selama seminggu belakangan ini, ratusan orang telah dikebumikan dengan prosedur Covid-19.

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan mengatakan, peningkatan kasus Covid-19 ini juga terlihat dari banyaknya warga yang meninggal dunia.

Di mana angka kematian di tengah lonjakan kasus Covid-19 meningkat signifikan.

"Angka kematian sudah menunjukan peningkatan yang signifikan," kata Anies, saat peninjauan vaksinasi Covid-19 di Gelora Bung Karno, Minggu (4/7).

Dikatakan Anies, saat ini data korban jiwa akibat Covid-19 mungkin tak terlihat dari jumlah pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang meninggal dunia.

Pasalnya, ada ratusan orang yang dimakamkan dengan prosedur Covid-19 selama seminggu terakhir yang artinya merupakan jenazah probabel Covid-19. 

"Pelayanan pemakaman mendasarkan protokol Covid-19 selama satu minggu terakhir ini meningkat secara signifikan," ujarnya.

Berdasarkan data yang dihimpun, angka pemakaman dengan prosedur Covid-19 mulai berada di atas 100 pada 17 Juni 2021. 

Dan pada 26 Juni 2021 mulai menembus angka 200, tepatnya di jumlah 227 pemakaman dengan prosedur Covid-19. 

"Puncaknya pada 2 Juli 2021, angka pemakaman dengan protokol Covid-19 menembus 362 pemakaman," paparnya.

Dengan tingginya kasus pemakaman dengan prosedur Covid-19 ini, Anies kembali mengingatkan warga Jakarta.

Ia pun meminta masyarakat untuk tidak keluar rumah kecuali dalam keadaan mendesak. 

"Kita bersama-sama berada di rumah kecuali ada kebutuhan mendesak, ada kebutuhan mendasar dan kecuali masuk sektor kritikal dan esensial," tukasnya. (Ifand)

Berita Terkait

Batasi Interaksi dengan Orang Lain

Jumat 09 Jul 2021, 09:45 WIB
undefined

News Update