Ramalan Denny Darko Soal Covid-19 di Indonesia Benar Terbukti (Foto: @_dennydarko_/Instagram)

SHOWBIZ

Ngeri! Denny Darko Ramalkan Semua Orang Akan Positif Covid-19, Kecuali Lakukan Hal Ini

Jumat 02 Jul 2021, 14:40 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Peramal Denny Darko secara gamblang menerawang jika semua orang akan terpapar Covid-19.

Menurut Denny Darko, hal itu bisa terjadi jika nantinya Covid-19 akan dianggap sebagai flu biasa saja.

Lanjut Denny Darko, hal itu tidak bisa terhindarkan lagi karena memang Covid-19 semakin meresahkan.

“Kalau Covid-19 ini udah kayak flu, artinya semua orang akan kena Covid-19,” kata Denny Darko.

Di sisi lain, Denny Darko pun menyebut akan ada sejumlah orang yang tidak akan terkena Covid-19 di tengah lonjakan yang semakin masif.

“Semua orang akan terpapar pada saatnya kecuali jika mereka mengisolasi diri,” ucap Denny Darko.

Di sisi lain, Denny Darko juga mengatakan tidak ada yang perlu disalahkan dengan adanya pandemi Covid-19 ini.

Untuk diketahui, pada Kamis lalu Indonesia kembalu mencetak rekor baru penambahan kasus positif Covid-19 secara nasional sebanyak 24.836 (1/7/2021).

Kenaikan tinggi tersebut merupakan pertama kali terjadi sejak Covid-19 diumumkan ada di Indonesia pada Maret 2020.

Per hari Kamis (1/7/2021) DKI Jakarta berkontribusi terbesar dalam penambahan kasus positif Covid-19 karena bertambah sebanyak 7.541 kasus.

Untuk mencegah lonjakan itu, pemerintah sudah berupaya dengan keras, slaah satunya menerapkan PPKM Darurat yang akan dilaksanakan esok hari, Sabtu (3/7/2021). (cr09)

Tags:
Peramal Denny Darko terawang Covid-19Denny Darko sebut semua orang akan terpapar Covid-19Denny Darko ramal pandemi Covid-19 jadi flu biasaMagician Denny Darko minta masyarakat isolasi mandiri

Administrator

Reporter

Administrator

Editor