INGGRIS, POSKOTA.CO.ID – Joachim Low mengaku kecewa setelah Timnas Jerman tersingkir dari babak 16 besar UEFA Euro 2020 usai ditundukkan Timnas Inggris dengan skor akhir 2-0.
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Wembley, Inggris pada Selasa (29/6/2021) pukul 23.00 WIB itu menyisakan luka yang mendalam bagi pelatih Jerman tersebut karena kompetisi ini menjadi ajang terakhirnya untuk menjabat sebagai pelatih Timnas Jerman.
“Ini kekecewaan bagi kita semua. Kami berharap menampilkan performa yang lebih, kepercayaan pada tim benar-benar ada di sana,”kata Löw sebagaimana dikutip poskota.co.id dari laman Get German Football News, Rabu (30/6/2021).
Lebih lanjut, pelatih yang sudah mengabdi untuk Jerman sejak 2004 itu juga mengaku kecewa karena anak asuhnya tidak bisa memanfaatkan peluang emas untuk dikonversikan menjadi gol.
“Kami memiliki dua peluang bagus tetapi sayangnya kami tidak mencetak gol. Kami menyesal bahwa kami keluar dari turnamen. Saya tidak bisa menyalahkan siapa pun. Saya menyesal bahwa antusiasme besar di rumah sekarang hilang,” tukasnya.
Joachim Low merasa kekecewaan karena gagal lolos ke perempat final menjadi bebas tersendiri, terlebih data melihat para pemainnya yang juga merasa sangat kecewa dengan hasil tersebut.
“Kekecewaan sangat membebani. Semua pemain sangat kecewa, kami juga. Kami memiliki banyak pemain muda yang akan belajar banyak dari hasil ini,” pungkas Low.
“Di Kejuaraan Eropa 2024, beberapa dari mereka akan berada di level terbaik mereka, juga dalam hal pengalaman.” tutup pelatih berusia 61 tahun itu. (cr03)