Dihimbau Kembali! Kalau Terpaksa, Baru Keluar Rumah

Selasa 29 Jun 2021, 09:00 WIB
Karikatur: Dihimbau Kembali! Kalau Terpaksa, Baru Keluar Rumah. (Kartunis/Poskota.co.id)

Karikatur: Dihimbau Kembali! Kalau Terpaksa, Baru Keluar Rumah. (Kartunis/Poskota.co.id)

Para tenaga medis di seluruh Indonesia sekarang sedang berjuang keras menyelamatkan 218.476 pasien Covid-19 di sejumlah rumah sakit rujukan.

Jumlah ini akan terus bertambah, jika lonjakan kasus masih terjadi seperti pada Senin (28/06/2021), kasus positif bertambah 20.694 orang. 

Kalau semuanya harus dirawat, berarti memerlukan tambahan tempat tidur sebanyak itu.

Haruskah kita membiarkan kasus terus meroket? Jawabnya tentu saja tidak. 

Lonjakan kasus harus dihentikan dengan berbagai upaya, pandemi harus segera diakhiri.

Dengan membatasi aktivitas keluar rumah, sudah ikut berkontribusi mengurangi lonjakan kasus.

Sudah ikut membantu tenaga medis yang kini sedang berjuang keras tanpa kenal lelah dan menyerah menangani pasien. 

Kalau kita semua melakukan upaya serupa bersama – sama, lonjakan kasus bisa segera ditekan.

Kuncinya, membatasi aktivitas keluar rumah. Mengapa? Jawabnya virus delta varian India sangat cepat dan kuat penyebarannya.

Fakta sulit terbantahkan lonjakan kasus yang terjadi sekarang ini akibat merebaknya virus delta.

Para ahli mengibaratkan hanya berpapasan dalam hitungan 
detik, bisa tertular.

Nah, menghindari papasan, interaksi dan tatap muka dengan orang lain, apalagi di tempat-tempat umum, dapat dilakukan dengan meniadakan aktivitas di luar rumah.

News Update