Para pemain Kroasia merayakan gol yang dicetak Nikola Vlasik di menit 17 saat laga melawan Skotlandia. (foto: @EURO2020)

Sepak Bola

Menang Besar, Kroasia Dampingi Inggris Melaju ke Babak 16 Besar UEFA Euro 2020

Rabu 23 Jun 2021, 04:56 WIB

JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kroasia menang besar dengan skor 3-1 atas Skotlandia dalam laga penyisihan Grup D, yang digelar di Hampden Park, Glasgow, Skotlandia, Rabu (23/06/2021) dini hari WIB.

Dengan hasil ini, maka Kroasia mendampingi Inggris melaju ke babak 16 besar UEFA Euro 2020, setelah dalam waktu bersamaan Inggris menang 1-0 atas Republik Ceko, dengan gol kemenangan dicetak oleh Raheem Sterling pada menit 12.

 

Pemain Inggris Raheem Sterling kembali mencetak gol untuk Inggris. Dia mencetak gol saat Inggris melawan Kroasia, dan kali ini melawan Ceko (foto: @EURO2020)

Di Grup D ini, Ceko pun memiliki harapan untuk maju ke 16 besar karena kemungkinan terpilih sebagai tim urutan ke-3 grup terbaik.

Menghadapi tuan rumah Skotlandia, Kroasia unggul lebih dulu melalui Nikola Vlašić pada menit 17. Kemudian sebelum turun minum, Skotlandia menyamakan kedudukan 1-1 melalui  Callum McGregor pada menit 42.

Namun, pada menit 62 satu gol menakjubkan dari Luka Modric membuat Skotlandia tertinggal 2-1. Kroasiakemudian unggul lebih besar lagi ketika sundulan Perisic masuk ke gawang Marshall membuat keunggulan 3-1 dan memupus keinginan Skotlandia melaju ke babak berikutnya.

 Ya, Skotlandia melewatkan kesempatan untuk mencapai fase gugur turnamen besar untuk pertama kalinya, padahal main di Hampden Park dengan dukungan publik sendiri.

Berikutnya, Kroasia akan menghadapi runner-up dari Grup E di babak 16 besar di Kopenhagen pada hari Senin pukul 5 sore, baik Spanyol, Slovakia, Swedia atau Polandia.

Inggri Kalahkan Ceko

Timnas Inggri berhasil unggul 1-0 atas Republik Ceko. Gol semeta wayang tersebut dihasilkan oleh Raheem Sterling.

Pada babak pertama Inggris mampu menyuguhkan permainan yang menarik, namun pada babak kedua yang sangat membosankan di mana Inggris tidak mencatatkan tembakan ancaman ke gawang Ceko.

Pada babak pertama pula Inggris berhasil mencetak gol melalui Sterling pada menit 12. Pemain Manchster City ini juga mencetak gol saat laga pembuka melawan Kroasis.

Satu hal positif untuk Inggris adalah kembalinya Jordan Henderson dan dia sempat mencetak gol pada babak kedua, namun dianulir wasit karena dianggap offside.

Inggris meluncur melalui di babak kedua dan Republik Ceko tidak menempatkan mereka di bawah tekanan apapun. Namun,  di babak ini tak satu pun gol tercipta.

Alhasil, Inggris menjadi pemenang, dan  berada di puncak grup, mereka akan bergabung di sistem gugur oleh Kroasia dan Republik Ceko.

Sebuah tantangan berat besar dari tim Eropa menunggu Inggris di Wembley, dan mereka akan segera mengetahui siapa yang akan menjadi lawannya, akan ada Prancis, Jerman atau Portugal.

"Jika Inggris bermain seperti yang mereka lakukan di babak pertama, Inggris akan memberikan salah satu dari tiga permainan yang bagus," tulis media The Sun.

"Namun, bermain seperti yang mereka lakukan di babak kedua, salah satu pemain besar akan membuat mereka membayar," tambahnya. (*)

Tags:
Menang BesarKroasia Dampingi InggrisMelaju ke Babak 16 BesarUEFA Euro 2020

Administrator

Reporter

Administrator

Editor