Poskota.co.id – Helm merupakan piranti penting dalam melindungi kepala pembalap dari cidera saat terjatuh, sehingga keberadaannya sangat penting.
Sekarang bukan hanya ditemui di jalanan saja, bahkan di sikruit bukan hanya pembalap saja yang wajib menggunakan helm, tapi kru mekanik juga marshal juga wajib, sob.
Ya, kru mekanikn dan marshal saat ini diwajibkan oleh FIM untuk mengenakan helm selama aktivitas balap berlangsung.
Seperti di ajang FIM World Motocross Championship atau dikenal dengan MXGP saat ini juga mewajibkan marshal untuk menggunakan helm.
Asiknya produsen helm merek Airoh memberikan support kepada para marshal di MXGP.
Dilansir dari mxgp.com, Infront Moto Racing dan Airoh dengan bangga melanjutkan kemitraan mereka untuk menyediakan helm kelas atas untuk para marshal.
Jadi sejak tahun 2017, Airoh, salah satu produsen helm terkemuka di dunia, telah memberikan keamanan ekstra kepada para marshal di semua acara balapan MXGP.
Nah, pada musim ini mereka akan terus melakukannya, dengan model Airoh JT mereka, sob.
Nantinya petugas marshal yang bekerja di sekitar sirkuit di setiap putaran kejuaraan MXGP mendatang akan mengenakan Airoh JT berwarna putih.
Helm ini akan menawarkan perlindungan berkualitas tinggi saat petugas yang bekerja keras untuk menjaga keselamatan para crosser selama balapan.
Keselamatan pembalap/crosser dan segala personel di trek selalu menjadi prioritas utama untuk Infront Moto Racing dan FIM,
Jadi dengan kabar ini, kedua belah pihak tersebut tentunya senang untuk melanjutkan kemitraan penting ini dengan Airoh, sob.